Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Tema: Kembali ke Tangan Tuhan

Markus 14:21(Yesus makan paskah dengan murid-murid-Nya)
14:21 Anak Manusia memang akan pergi sesuai dengan yang ada tertulis tentang Dia, akan tetapi celakalah orang yang olehnya Anak Manusia itu diserahkan. Adalah lebih baik bagi orang itu sekiranya ia tidak dilahirkan."

Yesus mengatakan bahwa Yudas lebih baik tidak dilahirkan ke dunia ini sekalipun Yudas adalah rasul, seorang bendahara. Artinya, kehidupan Yudas adalah kehidupan yang sia-sia, binasa sampai selama-lamanya.

Paskah berkaitan dengan kematian dan kebangkitan Tuhan Yesus.
Yesus mati dan bangkit supaya kita bisa mati terhadap dosa dan bangkit dalam hidup yang baru atau kita mengalami pembaharuan atau kelahiran baru.

Kelahiran kita oleh orangtua kita hanya menghasilkan kehidupan darah daging, manusia duniawi.
Kehidupan duniawi hanya cocok untuk hidup di dunia, tetapi tidak mewarisi kerajaan Sorga.

I Korintus 15:50
15:50 Saudara-saudara, inilah yang hendak kukatakan kepadamu, yaitu bahwa daging dan darah tidak mendapat bagian dalam Kerajaan Allah dan bahwa yang binasa tidak mendapat bagian dalam apa yang tidak binasa.

Jadi, jika kita hidup sukses di dunia, tetapi tidak mengalami pembaharuan, semuanya menjadi sia-sia, tidak berguna, bahkan kita binasa seperti Yudas.

Yohanes 3:1,3-5
3:1. Adalah seorang Farisi yang bernama Nikodemus, seorang pemimpin agama Yahudi.
3:3 Yesus menjawab, kata-Nya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika seorang tidak dilahirkan kembali, ia tidak dapat melihat Kerajaan Allah."
3:4 Kata Nikodemus kepada-Nya: "Bagaimanakah mungkin seorang dilahirkan, kalau ia sudah tua? Dapatkah ia masuk kembali ke dalam rahim ibunya dan dilahirkan lagi?"
3:5 Jawab Yesus: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika seorang tidak dilahirkan dari air dan Roh, ia tidak dapat masuk ke dalam Kerajaan Allah.

Kelahiran baru adalah kelahiran secara ajaib yang hanya bisa diterima dengan iman.

Yohanes 19:33-34
19:33 tetapi ketika mereka sampai kepada Yesus dan melihat bahwa Ia telah mati, mereka tidak mematahkan kaki-Nya,
19:34 tetapi seorang dari antara prajurit itu menikam lambung-Nya dengan tombak, dan segera mengalir keluar darah dan air.

Tanda kelahiran baru adalah dari darah dan air yang keluar dari lambung-Nya Yesus.

Dari tanda darah dan air, kita bisa mengenal 3 macam kelahiran baru:
  1. Kelahiran baru dari darah (baptisan darah).
    Artinya: bertobat = berhenti berbuat dosa dan kembali kepada Tuhan = mati terhadap dosa.
    Proses bertobat: mengaku dosa sejujur-jujurnya kepada Tuhan (vertikal) dan sesama (horizontal) => membentuk kayu salib.
    Setelah kita mengaku dosa, jika diampuni, jangan berbuat lagi.

    2 Petrus 3:9
    3:9. Tuhan tidak lalai menepati janji-Nya, sekalipun ada orang yang menganggapnya sebagai kelalaian, tetapi Ia sabar terhadap kamu, karena Ia menghendaki supaya jangan ada yang binasa, melainkan supaya semua orang berbalik dan bertobat.

    Jika sampai saat ini Tuhan masih belum datang ke dunia ini dan kita juga masih diberi kesempatan untuk hidup di dunia ini, semuanya itu adalah perpanjangan sabar dari Tuhan supaya kita bertobat.

    Jadi, tujuan hidup kita di dunia ini adalah BERTOBAT.
    Dosa adalah pemisah antara kita dengan Tuhan, sehingga timbul banyak air mata, letih lesu dan beban berat dalam kehidupan kita. Jika kita bertobat, kita kembali ke pelukan Tuhan.

    Yohanes 3:3,5
    3:3 Yesus menjawab, kata-Nya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika seorang tidak dilahirkan kembali, ia tidak dapat melihat Kerajaan Allah."
    3:5 Jawab Yesus: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika seorang tidak dilahirkan dari air dan Roh, ia tidak dapat masuk ke dalam Kerajaan Allah.

    Orang yang sudah bertobat dapat melihat Sorga. Orang yang dapat melihat Sorga akan lebih menghargai yang rohani daripada yang jasmani.

    Hasil orang yang bertobat:ada di dalam tangan Tuhan, kehidupan menjadi enak dan ringan.

    Matius 11:28
    11:28 Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu.

  2. Kelahiran baru dari air (baptisan air).
    Yohanes 3:5
    3:5 Jawab Yesus: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika seorang tidak dilahirkan dari air dan Roh, ia tidak dapat masuk ke dalam Kerajaan Allah.

    Bertobat = mati terhadap dosa. Setelah mati, kehidupan kita harus dikuburkan dalam air.

    Baptisan yang benar adalah orang yang telah mati terhadap dosa diselamkan (dikuburkan) dalam air bersama Yesus dan keluar (bangkit) dari air bersama Yesus dalam hidup baru.

    Roma 6:4
    6:4 Dengan demikian kita telah dikuburkan bersama-sama dengan Dia oleh baptisan dalam kematian, supaya, sama seperti Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati oleh kemuliaan Bapa, demikian juga kita akan hidup dalam hidup yang baru.

    Manusia yang cocok untuk hidup di Sorga adalah manusia yang telah mengalami kelahiran baru.

    Praktik hidup baru adalah hidup dalam kebenaran.
    Hidup tidak benar = tidak cocok untuk hidup dalam Sorga.
    Kita harus hidup benar baru bisa menjadi senjata kebenaran (melayani Tuhan). Jika kita tidak hidup benar, kita melayani dosa.

    Mazmur 37:25-26
    37:25 Dahulu aku muda, sekarang telah menjadi tua, tetapi tidak pernah kulihat orang benar ditinggalkan, atau anak cucunya meminta-minta roti;
    37:26 tiap hari ia menaruh belas kasihan dan memberi pinjaman, dan anak cucunya menjadi berkat.

    Hasil dari hidup benar:tidak pernah ditinggalkan oleh Tuhan, kita diberkati sampai ke anak cucu, kutuk dihilangkan dari kehidupan kita, sampai kita dikembalikan ke Firdaus.

  3. Kelahiran baru dari roh (baptisan roh).
    Yohanes 3:5
    3:5 Jawab Yesus: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika seorang tidak dilahirkan dari air dan Roh, ia tidak dapat masuk ke dalam Kerajaan Allah.

    Baptisan roh kudus = kepenuhan roh kudus.

    Roma 8:15
    8:15 Sebab kamu tidak menerima roh perbudakan yang membuat kamu menjadi takut lagi, tetapi kamu telah menerima Roh yang menjadikan kamu anak Allah. Oleh Roh itu kita berseru: "ya Abba, ya Bapa!"

    Roh kudus ini membuat kita bisa menjadi seorang Anak Tuhan yang taat dengar-dengaran.
    Kita harus bisa menjadi taat dengar-dengaran sampai pada hal-hal yang tidak sesuai dengan keinginan daging kita.

    Matius 7:21
    7:21. Bukan setiap orang yang berseru kepada-Ku: Tuhan, Tuhan! akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga, melainkan dia yang melakukan kehendak Bapa-Ku yang di sorga.

    Orang taat itu membuat Tuhan membukakan pintu Sorga baginya. Jika pintu Sorga dapat terbuka, Tuhan dapat juga membuka pintu-pintu lain di dunia ini bagi kehidupan kita, sampai yang mustahil sekalipun.

Tuhan memberkati!

Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Doa Semalam Suntuk Malang Session II, 16 November 2010 (Selasa Tengah Malam)
    ... sudah tahu bahwa aku menuai di tempat di mana aku tidak menabur dan memungut dari tempat di mana aku tidak menanam Dan campakkanlah hamba yang tidak berguna itu ke dalam kegelapan yang paling gelap. Di sanalah akan terdapat ratap dan kertak gigi. Kalau tidak setia maka pasti akan malas dan ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 17 Oktober 2017 (Selasa Sore)
    ... dalam ibadah pelayanan. Sehingga hidup dalam suasana kutukan letih lesu beban berat susah payah air mata. Maut kematian kedua lautan api dan belerang neraka. Wahyu Lalu maut dan kerajaan maut itu dilemparkanlah ke dalam lautan api. Itulah kematian yang kedua lautan api. Semua manusia yang mati secara rohani akan masuk kematian kedua binasa ...
  • Ibadah Raya Malang, 29 April 2018 (Minggu Pagi)
    ... hati yang lurus. Keturunan ular beludak memiliki hati nurani yang tidak baik tidak lurus tidak rata tidak tulus yang berisi kejahatan kenajisan kepahitan. Prakteknya Tidak percaya Yesus sama dengan menolak Yesus sebagai Juru Selamat. Menolak baptisan air yang benar. Menolak firman pengajaran yang benar yang lebih tajam dari pedang bermata dua sehingga ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 15 Oktober 2023 (Minggu Siang)
    ... penglihatan-penglihatan dan tanpa alasan membesar-besarkan diri oleh pikirannya yang duniawi . sedang ia tidak berpegang teguh kepada Kepala dari mana seluruh tubuh yang ditunjang dan diikat menjadi satu oleh urat-urat dan sendi-sendi menerima pertumbuhan ilahinya. Tidak ada hubungan dengan Yesus sebagai kepala artinya tidak mengutamakan bahkan tidak ada pembukaan rahasia firman ...
  • Ibadah Doa Surabaya, 02 November 2016 (Rabu Sore)
    ... pada Ibadah Raya Surabaya Oktober . Keluaran . Jika tuannya itu mengambil perempuan lain ia tidak boleh mengurangi makanan perempuan itu pakaiannya dan persetubuhan dengan dia. Syarat yang ketiga harus menerima makanan pakaian dan persetubuhan secara rohani diterangkan mulai dari Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya Oktober . SYARAT III harus menerima ...
  • Ibadah Raya Malang, 15 Maret 2020 (Minggu Pagi)
    ... kemuliaan seperti Yesus. Wahyu - Dan apabila mereka telah menyelesaikan kesaksian mereka maka binatang yang muncul dari jurang maut akan memerangi mereka dan mengalahkan serta membunuh mereka. Dan mayat mereka akan terletak di atas jalan raya kota besar yang secara rohani disebut Sodom dan Mesir di mana juga Tuhan mereka disalibkan. ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 20 Agustus 2012 (Senin Sore)
    ... menggulingkan sebuah batu besar ke pintu kubur itu pergilah ia. 'menjadi murid Yesus' menerima pengajaran Yesus. Markus . Karena itu Yusuf orang Arimatea seorang anggota Majelis Besar yang terkemuka yang juga menanti-nantikan Kerajaan Allah memberanikan diri menghadap Pilatus dan meminta mayat Yesus. Yusuf Arimatea adalah orang kaya dan orang terkemuka. Yusuf Arimatea menguburkan ...
  • Ibadah Doa Malang, 04 Juni 2020 (Kamis Sore)
    ... saksi Musa dan Elia naik ke Sorga. Lalu di mana tempatnya Dua saksi Musa dan Elia duduk di sebelah kanan dan kiri Yesus. Markus - . Lalu Yakobus dan Yohanes anak-anak Zebedeus mendekati Yesus dan berkata kepada-Nya Guru kami harap supaya Engkau kiranya mengabulkan suatu permintaan kami . Jawab-Nya kepada mereka Apa ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 24 November 2013 (Minggu Sore)
    ... nabi Zakharia. Nubuat nabi Zakharia tentang orang-orang yang meratap saat melihat Yesus yang tertikam digenapkan kali pada saat Yesus mati diatas kayu salib sudah terjadi . Lukas - . Sejumlah besar orang mengikuti Dia di antaranya banyak perempuan yang menangisi dan meratapi Dia . Yesus berpaling kepada mereka dan berkata Hai puteri-puteri ...
  • Ibadah Doa Surabaya, 18 Mei 2011 (Rabu Sore)
    ... menyangkut masa depan praktiknya adalah suka akan ramalan-ramalan. Kekuatiran soal jodoh praktiknya adalah kawin campur. Dan ini dimulai dari masa pacaran. Kita harus mencari pasangan bukan hanya satu iman tetapi juga satu pengajaran. Kalau ada kekuatiran tentang jodoh biasanya menjadi takut dan bimbang. Yang harus diperhatikan dalam mencari jodoh yaitu Memperhatikan imannya. Memperhatikan ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.