Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Salam sejahtera dalam kasih sayang Tuhan kita Yesus Kristus.

Lukas 6 secara keseluruhan menunjuk pada kebenaran (Halaman Tabernakel).
Pada mulanya Tuhan menciptakan manusia sama mulia dengan Dia, menurut gambar dan teladan Tuhan, dan ditempatkan di taman Eden. Tetapi manusia berbuat dosa sehingga kehilangan kemuliaan, kesucian, dan kebenaran Tuhan. Manusia diusir dari Taman Eden ke dalam dunia sehingga hidup dalam penderitaan dan air mata. Kalau dibiarkan, akan menuju kebinasaan kekal selamanya. Itu sebabnya, Tuhan mau mengasuh manusia berdosa supaya kembali kepada kebenaran, kesucian, dan kemuliaan Tuhan, kembali pada gambar dan teladan Tuhan. Sehingga manusia kembali ke Firdaus, kerajaan 1000 tahun damai, sampai masuk Yerusalem Baru selamanya.

Ada 7 hal yang diasuh oleh Tuhan:
  1. Lukas 6:1-5 Tubuh diasuh oleh Tuhan untuk masuk dalam kegiatan rohani.
  2. Lukas 6:12-16 Jiwa diasuh oleh Tuhan untuk mendapat kedudukan rohani dalam kerajaan Surga.
  3. Lukas 6:17-19 Roh diasuh oleh Tuhan supaya tidak sakit rohani melainkan sehat rohani sampai sempurna.
  4. Lukas 6:6-11 Perbuatan diasuh oleh Tuhan.
  5. Lukas 5:20-26 Akal diasuh oleh Tuhan.
  6. Lukas 6:27-45 Hati diasuh oleh Tuhan.
  7. Lukas 6:46-49 Perjalanan hidup diasuh oleh Tuhan.

ad. 6. [Lukas 6:27-45] Hati diasuh oleh Tuhan.
Tuhan mengasuh hati kita supaya meneladan hatinya Tuhan yang lembut.
Prakteknya adalah mengasihi sesama sampai mengasihi musuh, sama dengan hati Allah Bapa.
Tingkatan dalam mengasihi sesama:
  • [Lukas 6:32-34] Mengasihi sesama yang mengasihi kita.
  • [Lukas 6:31] Mengasihi sesama seperti diri sendiri.
  • [Lukas 6:27-30,35-36] Mengasihi musuh.

Matius 24:12
24:12 Dan karena makin bertambahnya kedurhakaan, maka kasih kebanyakan orang akan menjadi dingin.

Tetapi kita harus waspada sebab menjelang kedatangan Yesus kedua kali (akhir zaman), kasih menjadi dingin dan kedurhakaan semakin bertambah. Prakteknya adalah:
  • Manusia, termasuk anak Tuhan, membenci sesama mulai dari rumah tangga.
  • Memusuhi Tuhan, sampai tinggalkan ibadah pelayanan.
Jika hati kita sudah diasuh oleh Tuhan, sehingga sama dengan hati Allah Bapa yang penuh dengan kasih, maka kita harus memelihara dan meningkatkan kasih sampai menjadi kasih yang sempurna.

Cara memelihara dan meningkatkan kasih:
  1. Menutupi pelanggaran/ dosa dengan darah Yesus.
    Amsal 17:9
    17:9 Siapa menutupi pelanggaran, mengejar kasih, tetapi siapa membangkit-bangkit perkara, menceraikan sahabat yang karib.

    Caranya adalah lewat saling mengaku dan saling mengampuni. Maka darah Yesus akan mengampuni dan menutupi dosa kita, dan kita mendapatkan kasih.
    Semakin banyak dosa yang ditutupi oleh darah Yesus, semakin banyak kasih yang kita terima, sehingga tidak akan masuk musim dingin kasih.

    Tetapi kalau membangkit-bangkit perkara, atau saling menyalahkan, maka justru menutupi kasih, sampai saling membinasakan.

    Galatia 5:14-15
    5:14 Sebab seluruh hukum Taurat tercakup dalam satu firman ini, yaitu: “Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri!”
    5:15 Tetapi jikalau kamu saling menggigit dan saling menelan, awaslah, supaya jangan kamu saling membinasakan.


  2. Ketaatan kepada kebenaran, yaitu firman pengajaran yang benar.
    1 Petrus 1:22
    1:22 Karena kamu telah menyucikan dirimu oleh ketaatan kepada kebenaran, sehingga kamu dapat mengamalkan kasih persaudaraan yang tulus ikhlas, hendaklah kamu bersungguh-sungguh saling mengasihi dengan segenap hatimu.

    Saat taat pada firman pengajaran yang benar, maka kita akan disucikan, dan mengalami kasih Allah.

    Apa yang harus disucikan?
    1 Korintus 5:11
    5:11 Tetapi yang kutuliskan kepada kamu ialah, supaya kamu jangan bergaul dengan orang, yang sekalipun menyebut dirinya saudara, adalah orang cabul, kikir, penyembah berhala, pemfitnah, pemabuk atau penipu; dengan orang yang demikian janganlah kamu sekali-kali makan bersama-sama.

    Kita harus disucikan dari 6 dosa yang mendarah daging:
    • Dosa percabulan, yaitu dosa seks dengan berbagai ragamnya.
    • Kikir, yaitu tidak bisa memberi untuk pekerjaan Tuhan, tidak bisa memberi kepada sesama yang membutuhkan.
    • Penyembahan berhala, yaitu segala sesuatu yang menghalangi kita untuk mengasihi Tuhan.
    • Pemfitnah, yaitu yang salah jadi benar, yang benar jadi salah.
    • Pemabuk, yaitu dosa makan-minum (merokok, mabuk, narkoba). Pemabuk juga artinya tidak taat (tidak bisa dikontrol oleh kepala).
    • Penipu.

    Kalau ketaatan semakin bertambah, maka kesucian akan semakin bertambah, maka kasih akan semakin bertambah. Kasih tidak bisa dipisahkan dengan ketaatan dan kesucian.

  3. Lewat doa penyembahan.
    Matius 17:1-2
    17:1 Enam hari kemudian Yesus membawa Petrus, Yakobus dan Yohanes saudaranya, dan bersama-sama dengan mereka Ia naik ke sebuah gunung yang tinggi. Di situ mereka sendiri saja.
    17:2 Lalu Yesus berubah rupa di depan mata mereka; wajah-Nya bercahaya seperti matahari dan pakaian-Nya menjadi putih bersinar seperti terang.

    Doa penyembahan adalah proses perobekan daging sehingga kita bisa menerima kasih Allah yang sempurna. Atau, doa penyembahan adalah proses untuk memandang wajah Yesus yang bercahaya bagaikan matahari. Semakin banyak kita menyembah, semakin banyak kasih Allah yang kita terima.


Kegunaan kasih matahari/ kemurahan dan kebaikan Tuhan:
  1. Matahari sanggup menyinari lembah kekelaman.
    Mazmur 23:4
    23:4 Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku.

    Lembah kekelaman menunjuk pada:
    • Lembah kenajisan.
      Raja Daud jatuh dalam dosa kenajisan dengan Betsyeba. Tetapi selama matahari masih bersinar, kemurahan dan kebaikan Tuhan sanggup mengangkat raja Daud untuk bisa hidup benar dan suci.

    • Lembah kegagalan total.
      Tetapi selama matahari masih bersinar, kemurahan dan kebaikan Tuhan sanggup mengangkat kita untuk menjadi berhasil dan indah.

    • Lembah putus asa, tidak ada harapan.
      Wajah muram yang disinari matahari akan menjadi wajah berseri.

  2. Matahari sanggup menyinari lembah duri.
    Kidung Agung 2:1-2
    2:1 Bunga mawar dari Saron aku, bunga bakung di lembah-lembah.
    2:2 --Seperti bunga bakung di antara duri-duri, demikianlah manisku di antara gadis-gadis.


    Lembah duri menunjuk pada kekuatiran, ketakutan, tidak bahagia.
    Biar kita menyerahkan segala kekuatiran, ketakutan, dll. kepada Tuhan, sampai kita tenang, sampai semua enak dan ringan.

    Duri juga menunjuk pada kepedihan hati, letih lesu, beban berat. Kalau ada secercah sinar matahari, maka segala kepedihan akan dihapus dan kita mengalami kebahagiaan Surga yang tidak bisa dipengaruhi apa pun.

  3. Kasih matahari sanggup menyinari seluruh hidup kita.
    Matius 13:43
    13:43 Pada waktu itulah orang-orang benar akan bercahaya seperti matahari dalam Kerajaan Bapa mereka. Siapa bertelinga, hendaklah ia mendengar!”

    Kasih matahari mengubahkan kehidupan kita sedikit demi sedikit, sampai sempurna seperti Tuhan. Kita bersinar sama mulia seperti Tuhan, diangkat ke awan-awan yang permai, sampai kembali ke Firdaus dan masuk Kerajaan Surga yang kekal selamanya.


Tuhan memberkati.

Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Doa Malang, 21 Maret 2017 (Selasa Sore)
    ... meskipun aku sendiri tidak ada di antara kamu tetapi dalam roh aku bersama-sama dengan kamu dan aku melihat dengan sukacita tertib hidupmu dan keteguhan imanmu dalam Kristus. Rasul Paulus juga berjuang untuk mendapatkan pembukaan firman Allah. Kita juga harus berjuang untuk bisa mendapatkan pembukaan rahasia firman. Kegunaan pembukaan firman Supaya ...
  • Ibadah Doa Ucapan Syukur Malang, 30 Desember 2017 (Sabtu Sore)
    ... dan sukacita Sorga sukacita oleh Roh Kudus yang tidak bisa dipengaruhi oleh apa pun juga. Jika tidak ada damai sejahtera tidak ada sukacita maka hidup itu akan letih lesu dan berbeban berat. Mengucap syukur dalam segala hal. Syaratnya adalah kuat dan teguh hati. Korintus - Tetapi harta ini kami punyai ...
  • Ibadah Doa Malang, 07 Mei 2020 (Kamis Sore)
    ... meskipun begitu sampai sekarang engkau tidak mau mendengarkan. . Sebab itu beginilah firman TUHAN Dari hal yang berikut akan kauketahui bahwa Akulah TUHAN. Lihat dengan tongkat yang di tanganku ini akan kupukul air yang di sungai Nil dan air itu akan berubah menjadi darah Tulah pertama terjadi karena dua hal ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja, 24 November 2012 (Sabtu Sore)
    ... Penasihat Ajaib Allah yang Perkasa Bapa yang Kekal Raja Damai. Matius Ia akan melahirkan anak laki-laki dan engkau akan menamakan Dia Yesus karena Dialah yang akan menyelamatkan umat-Nya dari dosa mereka. Yesus sama dengan putra Allah anak laki-laki. Berumur satu tahun sudah dewasa. Lukas Ketika Yesus memulai pekerjaan-Nya Ia berumur kira-kira tiga puluh ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 02 Februari 2020 (Minggu Siang)
    ... hanya menerima firman penginjilan kehidupan yang lamban dalam pertumbuhan rohani. Ibrani - . Tentang hal itu banyak yang harus kami katakan tetapi yang sukar untuk dijelaskan karena kamu telah lamban dalam hal mendengarkan. . Sebab sekalipun kamu ditinjau dari sudut waktu sudah seharusnya menjadi pengajar kamu masih perlu lagi diajarkan asas-asas ...
  • Ibadah Doa Semalam Suntuk Session I Malang, 24 November 2015 (Selasa Malam)
    ... merekapun datang kepada-Nya. Ia menetapkan dua belas orang untuk menyertai Dia dan untuk diutus-Nya memberitakan Injil dan diberi-Nya kuasa untuk mengusir setan. Artinya Doa semalam suntuk untuk memantapkan meneguhkan mempermanenkan panggilan dan pilihan Tuhan supaya kita jangan berkhianat seperti Yudas Iskariot tidak setia sampai tinggalkan jabatan pelayanan. Kita harus beribadah melayani ...
  • Ibadah Doa Malang, 24 Maret 2009 (Selasa Sore)
    ... jangan membalas kejahatan dengan kejahatan ketika ditampar ay. - . Tapi kita harus membalas kejahatan dengan kebaikan. Manusia cenderung membalas kejahatan dengan kejahatan yang akan membuatnya semakin jahat dan hancur. Tapi kita yang di dalam terang harus membalas kejahatan dengan kebaikan. Berjalan dari mil ke mil artinya Berjalan bersama dengan sesama ...
  • Ibadah Raya Malang, 29 Mei 2022 (Minggu Pagi)
    ... ke hadapan Tuhan sehingga terjadi penghukuman hujan api dan belerang atas Sodom dan Gomora sehingga menjadi laut mati tidak ada kehidupan sama sekali. Lukas - Demikian juga seperti yang terjadi di zaman Lot mereka makan dan minum mereka membeli dan menjual mereka menanam dan membangun. Tetapi pada hari Lot pergi keluar ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 01 Januari 2017 (Minggu Sore)
    ... dan kebenaran--SETIA DAN BENAR. Kita harus beribadah melayani TUHAN sesuai dengan jabatan pelayanan yang TUHAN percayakan kepada kita dengan setia dan benar. Yang dilihat dinilai bukan hebat tidaknya tetapi setia dan benar atau tidak. Jabatan itu dari TUHAN--terserah mau melayani apa-- tetapi yang dinilai adalah setia dan benar. Lukas - . Siapa di ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 04 Mei 2015 (Senin Sore)
    ... dengan membenci sesama dan sama dengan pembunuh. Yohanes . Setiap orang yang membenci saudaranya adalah seorang pembunuh manusia. Dan kamu tahu bahwa tidak ada seorang pembunuh yang tetap memiliki hidup yang kekal di dalam dirinyaJadi PENDUSTA SAMA DENGAN PEMBUNUH bahkan sama dengan setan. Ini yang harus kita waspadai. Sudah jadi hamba ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.