Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Matius 25: 2-4
25:2. Lima di antaranya bodoh dan lima bijaksana.
25:3. Gadis-gadis yang bodoh itu membawa pelitanya, tetapi tidak membawa minyak,
25:4. sedangkan gadis-gadis yang bijaksana itu membawa pelitanya dan juga
minyak dalam buli-bulimereka.

Gereja Tuhan bagaikan 10 gadis yang terbagi menjadi 2 bagian:
  • yang memiliki minyak persediaan= 5 gadis yang bijaksana
  • yang tidak mempunyai minyak persediaan= 5 gadis yang bodoh, yang akan ketinggalan pada saat kedatangan Yesus kedua kali
5 GADIS BIJAKSANA
Amsal 14: 1
14:1. Perempuan yang bijak mendirikan rumahnya, tetapi yang bodoh meruntuhkannya dengan tangannya sendiri.

Gadis yang bijaksana adalah gadis yang mendirikan rumahnya yang kokoh.

2 macam rumah yang kokoh:
  1. rumah tangga yang kokoh.
    Praktik rumah tangga yang kokoh:
    • Efesus 5: 22-24
      5:22. Hai isteri, tunduklah kepada suamimuseperti kepada Tuhan,
      5:23. karena suami adalah kepala isteri sama seperti Kristus adalah kepala jemaat. Dialah yang menyelamatkan tubuh.
      5:24. Karena itu sebagaimana jemaat tunduk kepada Kristus, demikian jugalah isteri kepada suami dalam segala sesuatu.


      Praktik pertama dimulai dari seorang istri yang harus tunduk pada suami dalam segala hal.
      Tanpa minyak urapan Roh Kudus, seorang istri tidak akan mampu tunduk pada suami.

      Kalau istri tunduk pada suami, berarti menempatkan suami sebagai kepala dan menempatkan Yesus sebagai Kepala rumah tangga. Dan ini artinya, Yesus yang akan menyelamatkan nikahitu, sehingga nikah itu tidak akan runtuh.

      Tunduk pada suami merupakan KEWAJIBAN MUTLAK dari istri.

    • Efesus 5: 25, 28
      5:25. Hai suami, kasihilah isterimusebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya
      5:28. Demikian juga suami harus mengasihi isterinya sama seperti tubuhnya sendiri: Siapa yang mengasihi isterinya mengasihi dirinya sendiri.


      Praktik dari suamiadalah mengasihi istri seperti diri sendiri. Ini merupakan KEWAJIBAN MUTLAK seorang suami.

      1 Korintus 7: 3-4
      7:3. Hendaklah suami memenuhi kewajibannya terhadap isterinya, demikian pula isteri terhadap suaminya.
      7:4.
      Isteri tidak berkuasa atas tubuhnya sendiri, tetapi suaminya, demikian pula suami tidak berkuasa atas tubuhnya sendiri, tetapi isterinya.

      Kalau suami dan istri sama-sama melakukan kewajibannya, maka istri menjadi hak suami dan suami menjadi hak istri, tidak bisa diganggu gugat oleh siapapun, sehingga nikah itu menjadi 1 daging.

    • Efesus 6: 1-3
      6:1. Hai anak-anak, taatilah orang tuamudi dalam Tuhan, karena haruslah demikian.
      6:2. Hormatilah ayahmu dan ibumu--ini adalah suatu perintah yang penting, seperti yang nyata dari janji ini:
      6:3. supaya kamu berbahagia dan panjang umurmu di bumi.


      Praktik dari anakadalah taat dengar-dengaran pada orang tua.
      Kalau anak-anak taat dengar-dengaran, itu merupakan kebahagiaan dalam nikah.

    Efesus 5: 31-32
    5:31. Sebab itu laki-laki akan meninggalkan ayahnya dan ibunya dan bersatu dengan isterinya, sehingga keduanya itu menjadi satu daging.
    5:32. Rahasia ini besar, tetapi yang aku maksudkan ialah hubungan Kristus dan jemaat.


    Kalau suami, istri dan anak sudah melakukan kewajibannya(sudah menjadi 1 daging dan ditambah dengan kebahagiaan), maka nikah ini akan menuju pada nikah yang rohani= masuk dalam pesta nikah Anak Domba Allah pada saat kedatangan Yesus kedua kali.

  2. rumah doa yang kokoh.
    Matius 18: 19-20
    18:19. Dan lagi Aku berkata kepadamu: Jika dua orang dari padamu di dunia ini sepakatmeminta apapun juga, permintaan mereka itu akan dikabulkan oleh Bapa-Ku yang di sorga.
    18:20. Sebab di mana dua atau tiga orang berkumpul dalam Nama-Ku, di situ Aku ada di tengah-tengah mereka."


    Rumah tangga dulu yang harus dibenahi, baru bisa ada rumah doa. Itulah nikah yang menyembah Tuhan atau kehidupan yang tekun dalam doa dan penyembahan.
2 Tawarikh 7: 15-16
7:15. Sekarang mata-Ku terbuka dan telinga-Ku menaruh perhatian kepada doa dari tempat ini.
7:16 Sekarang telah Kupilih dan Kukuduskan rumah ini, supaya nama-Ku tinggal di situ untuk selama-lamanya, maka mata-Ku dan hati-Kuakan ada di situ sepanjang masa.


Kalau kita bisa menyembah Tuhan, maka kita bisa menerima hadirat Tuhan dalam wujud:
  • Mata Tuhan= perhatian Tuhan.
  • Hati Tuhan= belas kasihan Tuhan.
  • Kalau ada Mata dan Hati Tuhan, pasti ada Nama Tuhan= kuasa Tuhan.
Kalau ada Mata dan Hati Tuhan, maka kuasa Tuhan bisa kita terima, itulah kuasa untuk menghapus kemustahilan dan mengadakan mujizat untuk kita.

Mujizat yang jasmaniadalah segala masalah diselesaikan oleh kuasa Nama Yesus dan apa yang kita minta akan dikabulkan oleh Tuhan, asalkan itu sesuai dengan kehendak Tuhan.

Mujizat yang rohani, itulah keubahan hidup, dimulai dengan taat dengar-dengaran.

Filipi 2: 8-9
2:8. Dan dalam keadaan sebagai manusia, Ia telah merendahkan diri-Nya dan taat sampai mati, bahkan sampai mati di kayu salib.
2:9. Itulah sebabnya Allah sangat meninggikan Dia dan
mengaruniakan kepada-Nya nama di atas segala nama,

Yesus menerima Nama dan Kuasa, karena Ia TAAT SAMPAI MATI.
Kalau kita terus mengalami keubahan, maka kita bukan saja mengalami mujizat, tapi kita juga akan menerima Nama itu (nama Yesus disisipkan pada nama kita), sehingga kita mendapatkan nama baru. Dan itu artinya, kita menjadi mempelai wanita Tuhan, kita menjadi milik Tuhan untuk selama-lamanya.

Tuhan memberkati.

Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 09 Februari 2012 (Kamis Sore)
    ... sebelah kanan Yang Mahakuasa dan datang di atas awan-awan di langit. Maka Imam Besar itu mengoyakkan pakaiannya dan berkata Ia menghujat Allah. Untuk apa kita perlu saksi lagi Sekarang telah kamu dengar hujat-Nya. Bagaimana pendapat kamu Mereka menjawab dan berkata Ia harus dihukum mati Yesus sebagai contoh saksi yang benar. Yesus ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 18 Juni 2022 (Sabtu Sore)
    ... baginya . Ia menumbuhkan sebuah tanduk keselamatan bagi kita di dalam keturunan Daud hamba-Nya itu Yang pertama Tuhan melawat bangsa Israel lewat menumbuhkan tanduk keselamatan. Matius . Ia akan melahirkan anak laki-laki dan engkau akan menamakan Dia Yesus karena Dialah yang akan menyelamatkan umat-Nya dari dosa mereka. Tanduk keselamatan adalah Yesus ...
  • Ibadah Doa Malang, 18 April 2017 (Selasa Sore)
    ... sampai tidak ditinggalkannya akar dan cabang mereka. Sehebat apa pun manusia di dunia termasuk hamba Tuhan tetapi jika tidak beribadah dan tidak melayani Tuhan maka hanya seperti jerami yang tidak berguna bahkan dibakar habis sampai binasa selamanya. Tuhan memberi arah pekerjaan Tuhan yang benar sama dengan arah ibadah pelayanan yang benar ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 07 Juli 2013 (Minggu Sore)
    ... makhluk yang pertama sama seperti singa dan makhluk yang kedua sama seperti anak lembu dan makhluk yang ketiga mempunyai muka seperti muka manusia dan makhluk yang keempat sama seperti burung nasar yang sedang terbang. Yesus memanggil orang karena di Surga ada makhluk yang mengelilingi tahta Surga sehingga dibumi ada murid yang ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 16 Mei 2020 (Sabtu Sore)
    ... yang mempunyai sepuluh dirham dan jika ia kehilangan satu di antaranya tidak menyalakan pelita dan menyapu rumah serta mencarinya dengan cermat sampai ia menemukannya Maleakhi - . Bolehkah manusia menipu Allah Namun kamu menipu Aku. Tetapi kamu berkata Dengan cara bagaimanakah kami menipu Engkau Mengenai persembahan persepuluhan dan persembahan khusus ...
  • Ibadah Doa Malang, 16 Januari 2020 (Kamis Sore)
    ... hasta panjangnya satu setengah hasta lebarnya dan satu setengah hasta tingginya. Haruslah engkau menyalutnya dengan emas murni dari dalam dan dari luar engkau harus menyalutnya dan di atasnya harus kaubuat bingkai emas sekelilingnya. Peti tabut terbuat dari kayu penaga manusia daging yang berdosa. Tetapi disalut emas murni luar dan dalam disucikan ...
  • Ibadah Raya Malang, 21 Desember 2008 (Minggu Pagi)
    ... mengalami hujan Roh Kudus. Berarti ia kering rohani mati rohani sampai binasa untuk selama-lamanya. Kekeringan rohani ini melanda Bait Allah ini yang harus kita waspadai Lukas - ada macam Kekeringan ahli Taurat dan orang Farisi menunjuk pada ibadah yang munafik tandanya Mengamat-amati Yesus untuk menyalahkan yaitu mengkritik firman menyalahkan dan menolak ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 04 Juli 2024 (Kamis Sore)
    ... hatinya penuh dengan kebencian. Yakobus - Demikian juga lidah walaupun suatu anggota kecil dari tubuh namun dapat memegahkan perkara-perkara yang besar. Lihatlah betapa pun kecilnya api ia dapat membakar hutan yang besar. Lidah pun adalah api ia merupakan suatu dunia kejahatan dan mengambil tempat di antara anggota-anggota tubuh kita sebagai ...
  • Ibadah Doa Malang, 14 April 2009 (Selasa Sore)
    ... tahun Yobel saat sangkakala berbunyi Tuhan mengembalikan apa yang sudah hilang dari kita. Yang sudah hilang dari manusia adalah Kejadian - kehilangan pakaian sehingga telanjang. Kehilangan damai sejahtera sehingga menjadi takut. Malam ini kita masih melanjutkan kehilangan damai sejahtera. Roma . Sejak Adam dan Hawa berbuat dosa maka seluruh manusia berbuat dosa hilang pakaian dan ...
  • Ibadah Raya Malang, 07 Oktober 2018 (Minggu Pagi)
    ... sebagai korban pendamaian bagi kita semua Yesus harus mati di kayu salib untuk menebus dosa-dosa kita dan sekaligus mencurahkan kasih Allah kepada kita. Jadi kita bisa menerima kasih Allah lewat berdamai yaitu Oleh dorongan firman kita bisa menyadari dosa menyesali dosa dan mengaku dosa kepada Tuhan vertikal dan sesama horizonal ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.