Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Dari rekaman ibadah doa di Medan

Puji Tuhan. Salam sejahtera dalam kasih sayangnya Tuhan kita Yesus Kristus. Selamat mendengarkan firman Tuhan, di manapun bapak/ibu/saudara berada. Kita tetap dalam satu kesatuan untuk berdoa kepada Tuhan bagi diri sendiri, keluarga, maupun pekerjaan Tuhan. Tuhan memberkati semua.

Wahyu 22: 17
22:17.Rohdan pengantin perempuanitu berkata: "Marilah!" Dan barangsiapa yang mendengarnya, hendaklah ia berkata: "Marilah!" Dan barangsiapa yang haus, hendaklah ia datang, dan barangsiapa yang mau, hendaklah ia mengambil air kehidupandengan cuma-cuma!

'Roh'= Yesus sebagai Mempelai Pria Sorga mengundang kehidupan yang haus.
Kehidupan yang haus akan dipuaskan, disegarkan, dimandikan sampai menjadi sempurna seperti Dia, itulah mempelai wanita sorga.

'Rohdan pengantin perempuanitu berkata: "Marilah!"'= pengantin perempuan juga mengundang.
Jadi mempelai wanita sorga juga harus mengundang kehidupan yang haus. Banyak kehidupan yang haus hari-hari ini.

Ada tiga tempat manusia haus:

  1. Keluaran 17: 1-4
    17:1.Kemudian berangkatlah segenap jemaah Israel dari padang gurun Sin, berjalan dari tempat persinggahan ke tempat persinggahan, sesuai dengan titah TUHAN, lalu berkemahlah mereka di Rafidim, tetapi di sana tidak ada air untuk diminumbangsa itu.
    17:2.Jadi mulailah mereka itu bertengkardengan Musa, kata mereka: "Berikanlah air kepada kami, supaya kami dapat minum." Tetapi Musa berkata kepada mereka: "Mengapakah kamu bertengkar dengan aku? Mengapakah kamu mencobai TUHAN?"
    17:3.Hauslah bangsa itu akan air di sana; bersungut-sungutlahbangsa itu kepada Musa dan berkata: "Mengapa pula engkau memimpin kami keluar dari Mesir, untuk membunuh kami, anak-anak kami dan ternak kami dengan kehausan?"
    17:4.Lalu berseru-serulah Musa kepada TUHAN, katanya: "Apakah yang akan kulakukan kepada bangsa ini? Sebentar lagi mereka akan melempari aku dengan batu!"

    Yang pertama: manusia haus di padang gurun dunia.

    Segala sesuatu yang ada di dunia: kekayaan, kepandaian, kedudukan tidak dapat memuaskan manusia, apalagi kalau menghadapi panas terik pencobaan yang mustahil di segala bidang, yang sering membuat manusia menjadi kering rohani--tidak mengalami kepuasan.

    Wujud tidak puas:

    1. Bersungut, mengomel, menyalahkan yang lain.
    2. Emosi--mau melempar batu--; keras hati.
    3. Kecewa dan putus asa, bahkan meninggalkan Tuhan.

  2. Kisah Rasul 6: 1
    6:1.Pada masa itu, ketika jumlah murid makin bertambah, timbullah sungut-sungutdi antara orang-orang Yahudi yang berbahasa Yunani terhadap orang-orang Ibrani, karena pembagian kepada janda-janda mereka diabaikan dalam pelayanan sehari-hari.

    Yang kedua: manusia haus dalam ibadah pelayanan kepada Tuhan.

    Dua halyang menyebabkan ibadah pelayanan menjadi kering:

    1. Hal-hal jasmani.
      Mengapa demikian? Banyak hamba/pelayan Tuhan yang menuntut perkara jasmani--bukan berkorban--sehingga bersungut, bertengkar, bahkan ke pengadilan dan lain-lain.

      Kisah Rasul 6: 11-12
      6:11.Lalu mereka menghasutbeberapa orang untuk mengatakan: "Kami telah mendengar dia mengucapkan kata-kata hujat terhadap Musa dan Allah."
      6:12.Dengan jalan demikian mereka mengadakan suatu gerakan di antara orang banyak serta tua-tua dan ahli-ahli Taurat; mereka menyergap Stefanus, menyeretnya dan membawanya ke hadapan Mahkamah Agama.

      Kalau sudah bersungut dan bertengkar, akan saling menghasut dan menjatuhkan--'mengadakan suatu gerakan di antara orang banyak serta tua-tua dan ahli-ahli Taurat'--; gerakan untuk menghambat dan merusak pembangunan tubuh Kristus yang sempurna.

    2. Hal-hal rohani, terutama perbedaan pendapat dalam pengajaran.
      Kisah Rasul 11: 1-4, 14-18
      11:1.Rasul-rasul dan saudara-saudara di Yudea mendengar, bahwa bangsa-bangsa lain juga menerima firman Allah.
      11:2.Ketika Petrus tiba di Yerusalem, orang-orang dari golongan yang bersunat berselisih pendapat dengan dia.
      11:3.Kata mereka: "Engkau telah masuk ke rumah orang-orang yang tidak bersunat dan makan bersama-sama dengan mereka."
      11:4.Tetapi Petrus menjelaskan segala sesuatu berturut-turut, katanya:
      11:14.Ia akan menyampaikan suatu berita kepada kamu, yang akan mendatangkan keselamatan bagimu dan bagi seluruh isi rumahmu.
      11:15.Dan ketika aku mulai berbicara, turunlah Roh Kudus ke atas mereka, sama seperti dahulu ke atas kita.
      11:16.Maka teringatlah aku akan perkataan Tuhan: Yohanes membaptis dengan air, tetapi kamu akan dibaptis dengan Roh Kudus.
      11:17.Jadi jika Allah memberikan karunia-Nya kepada mereka sama seperti kepada kita pada waktu kita mulai percaya kepada Yesus Kristus, bagaimanakah mungkin aku mencegah Dia?"
      11:18.Ketika mereka mendengar hal itu, mereka menjadi tenang, lalu memuliakan Allah, katanya: "Jadi kepada bangsa-bangsa lain juga Allah mengaruniakan pertobatan yang memimpin kepada hidup."

      Jika ada perselisihan pendapat tentang pengajaran, kita harus kembali ke alkitab, harus dalam urapan Roh Kudus, dan dalam ketulusan hati, supaya Roh Kudus menyatakan kebenaran-Nya yang tidak bisa disanggah lagi, bukan kita, sehingga kita menjadi tenang.

      Jangan sampai ingin mengalahkan orang. Kita yang salah tetapi mau menyalahkan orang, itu sama dengan menghambat dan merusak pembangunan tubuh Kristus.

  3. Yang ketiga: manusia haus di dalam nikah rumah tangga.
    Mengapa nikah rumah tangga sering mengalami ketidakpuasan terutama pada bangsa kafir? Kita belajar pada perempuan Samaria--bangsa kafir:

    1. Yohanes 4: 9
      4:9.Maka kata perempuan Samaria itu kepada-Nya: "Masakan Engkau, seorang Yahudi, minta minum kepadaku, seorang Samaria?" (Sebab orang Yahudi tidak bergaul dengan orang Samaria.)

      Yang pertama: nikah rumah tangga sering mengalami ketidakpuasan karena ada kepahitan hati--hatinya kotor--: iri hati, kebencian tanpa alasan, dendam dan lain-lain--'tidak bergaul'.

    2. Yang kedua: nikah rumah tangga sering mengalami ketidakpuasan karena ada perbuatan kotor--perempuan Samaria lima kali kawin cerai, dan yang berikutnya kawin mengawinkan.

    3. Yang ketiga: nikah rumah tangga sering mengalami ketidakpuasan karena tidak ada air kehidupan/Roh Kudus. Ini yang ditawarkan oleh Tuhan.

Inilah tempat-tempat di mana manusia tidak mengalami kepuasan: di dunia, ibadah pelayanan, dan nikah.
Karena itu kita membutuhkan Roh Kudus--air kehidupan dari sorga--untuk memberi kepuasan kepada kita.

Bagaimana caranyakita menerima aliran Roh Kudus dari sorga? Kita harus memberi Yesus minum.
Yohanes 4: 10
4:10.Jawab Yesus kepadanya: "Jikalau engkau tahu tentang karunia Allah dan siapakah Dia yang berkata kepadamu: Berilah Aku minum!niscaya engkau telah meminta kepada-Nya dan Ia telah memberikan kepadamu air hidup."

Apa artinya memberi Yesus minum?
Yohanes 19: 28-30
19:28.Sesudah itu, karena Yesus tahu, bahwa segala sesuatu telah selesai, berkatalah Ia--supaya genaplah yang ada tertulis dalam Kitab Suci--:"Aku haus!"
19:29.Di situ ada suatu bekas penuh anggur asam. Maka mereka mencucukkan bunga karang, yang telah dicelupkan dalam anggur asam, pada sebatang hisop lalu mengunjukkannya ke mulut Yesus.
19:30.Sesudah Yesus meminum anggur asamitu, berkatalah Ia: "Sudah selesai." Lalu Ia menundukkan kepala-Nya dan menyerahkan nyawa-Nya.

Di atas kayu salib Yesus berseru: Aku haus.Kita harus memberi Yesus minum air anggur asam bercampur empedu, itulah dosa-dosa sampai puncaknya dosa, termasuk kutukan dan hukuman dosa, lewat mengaku dosa kepada Tuhan dan sesama dengan sejujur-jujurnya dan berani menanggung resikonya--perempuan Samaria mengaku yang bersama dia bukan suaminya, berarti dia berzinah, dan hukumannya dirajam batu.

Hasilnya: Yesus meminum anggur asam bercampur empedu, dan Dia berseru: Sudah selesai.
Artinya:

  • Yesus sudah menanggung segala dosa, kutukan dan hukuman dosa--Dia merasa puas.
  • Yesus mengampuni segala dosa dan puncaknya dosa. Kalau diampuni, jangan berbuat dosa lagi. Kalau berbuat dosa lagi, pengampunan akan batal--membuat Yesus haus lagi.

  • Yesus memberikan air hidup--aliran Roh Kudus--kepada kita semua, supaya kita tidak merasa haus lagi.

Inilah kebutuhan kita di padang gurun dunia, nikah rumah tangga, dan ibadah pelayanan. Kita butuh aliran Roh Kudus.
Biarlah kesempatan ini kita mohon supaya Roh Kudus mengalir dalam hidup kita, dan bisa dialirkan kepada yang lain.

Kalau ada Roh Kudus, hasilnya:

  1. Yohanes 7: 37-39
    7:37.Dan pada hari terakhir, yaitu pada puncak perayaan itu, Yesus berdiri dan berseru: "Barangsiapa haus, baiklah ia datang kepada-Ku dan minum!
    7:38.Barangsiapa percaya kepada-Ku, seperti yang dikatakan oleh Kitab Suci: Dari dalam hatinya akan mengaliraliran-aliran air hidup."
    7:39. Yang dimaksudkan-Nya ialah Roh yang akan diterima oleh mereka yang percaya kepada-Nya; sebab Roh itu belum datang, karena Yesus belum dimuliakan.

    Hasil pertama: Roh Kudus mengalir dalam hidup kitasehingga kita mengalami kepuasan, selalu mengucap syukur, dan bisa bersaksiuntuk membawa jiwa-jiwa datang kepada Tuhan--mengalir kepada orang lain--, supaya diselamatkan bahkan disempurnakan; kita dipakai oleh Tuhan.

  2. Yohanes 4: 13-14
    4:13.Jawab Yesus kepadanya: "Barangsiapa minum air ini, ia akan haus lagi,
    4:14.tetapi barangsiapa minum air yang akan Kuberikan kepadanya, ia tidak akan haus untuk selama-lamanya. Sebaliknya air yang akan Kuberikan kepadanya, akan menjadi mata air di dalam dirinya, yang terus-menerus memancarsampai kepada hidup yang kekal."

    Hasil kedua: Roh Kudus memancar ke atas.
    Artinya: Roh Kudus menolong kita untuk bisa menyembah Tuhan dengan keluhan-keluhan yang tidak terucapkan--dengan hancur hati atau berbahasa roh.

    Roma 8: 26-30
    8:26.Demikian juga Roh membantu kitadalam kelemahan kita; sebab kita tidak tahu, bagaimana sebenarnya harus berdoa; tetapi Roh sendiri berdoa untuk kita kepada Allah dengan keluhan-keluhan yang tidak terucapkan.
    8:27.Dan Allah yang menyelidiki hati nurani, mengetahui maksud Roh itu, yaitu bahwa Ia, sesuai dengan kehendak Allah, berdoa untuk orang-orang kudus.
    8:28.Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerjadalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikanbagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah.
    8:29.Sebab semua orang yang dipilih-Nya dari semula, mereka juga ditentukan-Nya dari semula untuk menjadi serupa dengan gambaran Anak-Nya, supaya Ia, Anak-Nya itu, menjadi yang sulung di antara banyak saudara.
    8:30.Dan mereka yang ditentukan-Nya dari semula, mereka itu juga dipanggil-Nya. Dan mereka yang dipanggil-Nya, mereka itu juga dibenarkan-Nya. Dan mereka yang dibenarkan-Nya, mereka itu juga dimuliakan-Nya.

    Ayat 26= Roh Kudus menolong kita untuk menyembah Tuhan dengan keluhan-keluhan yang tidak terucapkan--dengan hancur hati. Kita mengaku banyak kekurangan dan kelemahan secara jasmani dan rohani, dan Tuhan akan turut bekerja.
    Artinya: aliran Roh Kudus sanggup memuliakan kita (ayat 29-30); sama dengan mengubahkan dari manusia daging menjadi manusia mulia seperti Yesus, yaitu jujur dan taat--kuat teguh hati; berseru: 'Ya Abba, ya Bapa.'

    Hanya orang yang kuat teguh hati yang bisa berkata: 'Ya Abba, ya Bapa.'
    Ini adalah mujizat rohani yang terbesar.

    Dan mujizat jasmani juga terjadi: Roh Kudus sanggup memelihara kita yang tidak berdaya di tengah kesulitan dunia sampai antikris berkuasa di bumi--seperti janda Sarfat yang jujur dan taat--; Roh Kudus sanggup untuk menjadikan semua baik ('Allah turut bekerjadalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan')--yang hancur jadi baik, gagal jadi berhasil indah, busuk jadi harum, mustahil jadi tidak mustahil. Semua selesai.

    Mari, jujur dan taat hari-hari ini! Mujizat-mujizat akan terjadi, sampai kalau Yesus datang kembali, kita diubahkan menjadi sempurna seperti Dia--mujizat terakhir. Kita tidak salah dalam perkataan--hanya berseru: Haleluya--untuk menyambut kedatangan-Nya di awan-awan yang permai. Kita bersama Dia selamanya.

Apapun keadaan kita, kita butuh Roh Kudus. Kita mohon Roh kudus dicurahkan di tengah-tengah kita sekalian.
Tunjukkan kekeringan dan ketidakpuasan kita! Mohon curahan Roh Kudus!

Biarlah Roh Kudus turut bekerja untuk menguatkan dan menyegarkan kita. Dia mengadakan mujizat bagi kita. Serahkan semua kepada Dia!

Tuhan memberkati.

Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Raya Malang, 03 Januari 2010 (Minggu Pagi)
    ... ayat menerangkan ayat. Berani mengungkapkan tentang nikah yang benar. Berpegang teguh juga berarti taat dengar-dengaran pada firman pengajaran yang benar. Di dalam kasih Allah. Kasih Allah ini adalah dari penyucian firman. Kasih tanpa penyucian adalah kasih gombal kasih daging. Kasih Allah dipercayakan pada kehidupan yang suci dan kepada nikah yang suci. Anak yang diserahkan ini membutuhkan ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 17 November 2014 (Senin Sore)
    ... sekalipun dihalangi oleh setan itu baik tetapi harus jelas Firman apa yang kita dengar Firmannya bisa menyucikan atau tidak . Hakim-hakim . Sesudah itu berkumpullah raja-raja kota orang Filistin untuk mengadakan perayaan korban sembelihan yang besar kepada Dagon allah mereka dan untuk bersukaria kata mereka Telah diserahkan oleh allah kita ...
  • Ibadah Doa Ucapan Syukur Surabaya, 28 Desember 2009 (Senin Sore)
    ... kita. Kalau kita ditebus itulah UCAPAN SYUKUR yang melebihi apapun yang ada diduni. Proses penebusan dosa bagi kita adalah berdamai dengan Tuhan dan sesama. Berdamai dengan Tuhan mengaku dosa sejujur-jujurnya dan tidak berbuat lagi hidup dalam kebenaran. JANGAN MENGULANGI DOSA YANG SUDAH DIAMPUNI Berdamai dengan sesama mengaku pada sesama dan ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 14 Januari 2023 (Sabtu Sore)
    ... wanita sorga--peti perjanjian yang terbuat dari kayu penaga tetapi disalut dengan emas murni luar dan dalam-- sama dengan orang yang tidak dikuasai maut. Ia bisa meninggal dunia tetapi ia akan bangkit. Korintus - . Sesungguhnya aku menyatakan kepadamu suatu rahasia kita tidak akan mati semuanya tetapi kita semuanya akan diubah ...
  • Ibadah Doa Malang, 24 Mei 2022 (Selasa Sore)
    ... gairah kasih Allah yang membuat kita setia berkobar dalam ibadah pelayanan diterangkan pada Ibadah Raya Surabaya Mei . Energi. Artinya kekuatan kasih Allah. ad. . Kekuatan kasih Allah memberikan kekuatan ekstra kepada kita sehingga kita menjadi imam-imam yang kuat dan teguh hati. Kita tidak berhenti di tengah jalan dengan alasan apa pun ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 06 Februari 2017 (Senin Sore)
    ... Hawa--suami isteri. Ini juga pelajaran bagi kita. Suami isteri harus berdamai Pendamaian itu mulai dari nikah rumah tangga suami isteri kakak adik anak orang tua harus berdamai. Kalau nikah tidak diperdamaikan mempertahankan dosa dusta dan sebagainya dan puncaknya dosa dosa makan minum dan kawin mengawinkan sampai dosa kebenaran sendiri akibatnya nikah menjadi ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 14 November 2016 (Senin Sore)
    ... Allah yang hidup kuat dan lebih tajam dari pedang bermata dua. Yeremia . Bukankah firman-Ku seperti api demikianlah firman TUHAN dan seperti palu yang menghancurkan bukit batu Salah satu pribadi TUHAN adalah firman Allah yang hidup dan yang kekal sama dengan firman Allah yang lebih tajam dari pedang bermata dua atau ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 06 Oktober 2022 (Kamis Sore)
    ... nama Yesus nama di atas segala nama nama yang paling indah. Angka menunjuk kasih karunia. Lewat firman pengajaran yang benar sekeras dan setajam apapun maka kita mendapatkan kasih karunia dan kesungguhan Tuhan untuk menyelamatkan manusia sekalipun kita sudah sampai di lobang jurang maut. Kepada mereka yang hampir meninggal dunia Tuhan ...
  • Ibadah Doa Surabaya, 25 Juli 2012 (Rabu Sore)
    ... perempuan-perempuan yang mengikuti Yesus dari Galilea untuk melayani Dia. Di antara mereka terdapat Maria Magdalena dan Maria ibu Yakobus dan Yusuf dan ibu anak-anak Zebedeus. Mujizat yang pertama yaitu tabir Bait Suci terbelah dua dari atas sampai ke bawah artinya tabut perjanjian kelihatan. Karena tabir Bait Suci terobek terbelah dari ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 11 Agustus 2018 (Sabtu Sore)
    ... makan domba-domba dengan firman penggembalaan pada waktunya. Lukas . Jawab Tuhan Jadi siapakah pengurus rumah yang setia dan bijaksana yang akan diangkat oleh tuannya menjadi kepala atas semua hambanya untuk memberikan makanan kepada mereka pada waktunya Firman penggembalaan firman pengajaran yang benar yang dipercayakan Tuhan kepada seorang gembala untuk disampaikan kepada ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.