Keluaran 10:1-20, TULAH 8: BELALANGBelalang ini menunjuk pada roh jahat dan roh najis, tapi juga menunjuk pada roh peperangan.
Wahyu 9:7,roh peperangan ini akan membawa malapetaka.
Roh peperangan ini dimulai dengan pemberontakan, dan meningkat pada peperangan yang besar.
Pemberontakan ini termasuk tidak taat.
Wahyu 9:15-16,20-21, bukti peperangan yang besar adalah korbannya sampai sepertiga dari manusia di bumi. Dilihat dari pasukannya juga 20.000 laksa tentara (1 laksa = 10.000, 20.000 laksa = 200 juta tentara).
Keluaran 10:5-6,perang besar ini meningkat sampai perang seluruh dunia.
Perang seluruh dunia menunjuk pada perang dunia, tapi juga menunjuk pada perang di dalam nikah rumah tangga. Akan terjadi perpisahan di dalam rumah tangga (
Matius 24:40-41, Lukas 17:34-36), suami istri bisa berpisah, sesama pelayan Tuhan bisa berperang.
Keluaran 10:7,tujuan roh peperangan adalah untuk membinasakan seluruh bumi ini.
Kalau suami terima firman, tetapi istri tidak, maka pasti akan terpisah. Demikian juga di ladang Tuhan.
Siapa yang terlibat perang? Adalah kehidupan yang hatinya tidak damai.
Biar kita mohon hati yang damai sejahtera,yaitu hati yang dipenuhi oleh firman, Roh Kudus, dan kasih Allah.Kalau tidak ada firman, maka pasti yang ada hanya peperangan.
Kegunaan Roh Kudus:- Mazmur 133:1-3,membuat kita bisa rukun satu dengan yang lain, dan Tuhan akan memerintahkan berkat sampai berkat hidup kekal selama-lamanya.
- Zakharia 4:6-9,kekuatan untuk meratakan gunung-gunung, menyelesaikan segala masalah sampai yang sudah mustahil sekalipun.
Kalau gunung rata berarti depannya kelihatan, artinya Roh Kudus memberikan masa depan yang indah.
Kita juga akan dipakai dalam pelayanan pembangunan tubuh Kristus, sampai tubuh Kristus yang sempurna.
- Titus 3:5,mengubahkan kita sedikit demi sedikit, sampai jadi sama mulia dengan Tuhan, sampai menjadi mempelai wanita yang siap sedia menyambut kedatangan Tuhan kedua kali.
Tuhan memberkati.