Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Markus 2:18-19,Tuhan mengoreksi puasa orang-orang Israel dalam Perjanjian Lama yang tidak berkenan kepada Tuhan, tandanya:
  1. Yesaya 58:3-5,saat berpuasa justru daging merajalela.
    Yesaya 58:6-9,puasa yang dikehendaki Tuhan adalah puasa yang disertai perobekan daging, artinya:
    • mengalami kelepasan dari dosa,
    • bisa mengasihi Tuhan dan sesama, berbuat baik pada sesama, tidak memfitnah sesama.

  2. Yeremia 14:10-12,mengembara, tidak tergembala.

  3. Zakharia 7:5-13,keras hati, tidak taat, tidak dengar-dengaran pada firman pengajaran yang benar.
    Tuhan Yesus taat sampai mati di kayu salib, Abraham taat saat disuruh mempersembahkan Ishak; kita harus taat dengar-dengaran pada firman, apapun resikonya.
Matius 6:16-17,tanda puasa yang benar dan berkenan kepada Tuhan:
  1. Meminyaki rambut = pikiran diurapi Roh Kudus.
  2. Mencuci muka = hati disucikan oleh firman pengajaran yang benar.
Jadi, dalam puasa kita mendapat kesempatan yang seluas-luasnya untuk mengalami penyucian hati dan pikiran oleh pedang firman. Saat hati dan pikiran disucikan, itulah kebahagiaan.

Matius 15:19-->hal-hal yang harus disucikan dari hati dan pikiran.

Matius 5:8,puasa + menyembah (melihat Tuhan) = kebahagiaan.

Kegunaan puasa dan menyembah Tuhan:
  1. Kisah Rasul 13:2,4-5,dipakai menjadi pelayan khusus oleh Tuhan,untuk pelayanan pembangunan tubuh Kristus lewat memberitakan Kabar Mempelai.

  2. 1 Korintus 7:3-5,untuk memperjuangkan nikah dan rumah tangga yang benar, supaya:
    • Suami, istri, anak bisa melakukan kewajibannya dalam rumah tangga sesuai firman.
      Kewajiban mutlak suami adalah mengasihi istri seperti diri sendiri.
      Kewajiban mutlak istri adalah tunduk pada suami dalam segala hal.
      Kewajiban mutlak anak adalah taat dengar-dengaran pada orang tua.

    • Nikah menyatu, jangan sampai ada pertengkaran, perceraian.

  3. Matius 17:14-15,21,menghadapi penyakit ayan, yaitu:
    • Dosa-dosa yang mengikat, sampai puncaknya dosa, yaitu dosa makan-minum (merokok, mabuk, narkoba, dll.) dan dosa kawin-mengawinkan.
    • Buah nikah (anak) yang menghadapi kemerosotan, kegagalan.
    • Persoalan yang tak kunjung selesai, sampai mustahil.

    Mengapa ada penyakit ayan? Ini yang harus diganyang lewat doa puasa, yaitu:
    • Markus 9:25,roh bisu tuli = tidak mau mendengar dan tidak mau dengar-dengaran pada firman pengajaran yang benar, perkataan yang tidak sesuai dengan firman.
      Kalau telinga tidak beres, maka mulut juga pasti tidak beres.
    • Markus 9:22-24,tidak percaya, bimbang.
Berdoa dan berpuasa = datang kepada Tuhan dengan iman, percaya, dan dengar-dengaran.
Dari pihak Tuhan, Tuhan akan datang dengan belas kasihan.
Iman, taat + belas kasihan = mujizat,untuk menghapus segala kemustahilan.

Tuhan memberkati.

Tags

Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Raya Malang, 29 Maret 2015 (Minggu Pagi)
    ... hamba-hamba-Ku supaya berbuat zinah dan makan persembahan-persembahan berhala. Tetapi kepada kamu yaitu orang-orang lain di Tiatira yang tidak mengikuti ajaran itu dan yang tidak menyelidiki apa yang mereka sebut seluk-beluk Iblis kepada kamu Aku berkata Aku tidak mau menanggungkan beban lain kepadamu. Di Tiatira ada macam ajaran palsu Ajaran Izebel yaitu ...
  • Ibadah Persekutuan Kartika Malang II, 01 Juli 2009 (Rabu Pagi)
    ... lewat Tabernakel. Tadi malam sudah dibahas cara kembali ke Firdaus adalah lewat pakaian. Pagi ini kita bahas cara kembali ke Firdaus lewat Tabernakel. Proses kembali ke Firdaus lewat Tabernakel Yesaya lewat penebusan -- Halaman Tabernakel. Yudas - keadaan manusia berdosa adalah bagaikan awan yang tidak berair yang ditiup angin lenyap dan binasa dan selamanya. Roma ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 03 Mei 2019 (Jumat Sore)
    ... bertahan Ayat terjadi ketakutan. Ini adalah ketakutan untuk memandang Yesus yang datang kembali kedua kali dalam kemuliaan sebagai Raja segala raja dan Mempelai Pria Sorga di awan-awan yang permai. Ini adalah ketakutan terakhir dan paling dahsyat. Tetapi Yesus juga tampil sebagai Hakim yang adil untuk menyatakan murka Allah atas dunia semua manusia ...
  • Ibadah Doa Surabaya, 03 Oktober 2012 (Rabu Sore)
    ... lenan halus yang berkilau-kilauan pakaian mempelai. Ada tingkatan untuk menerima pakaian putih seperti salju yaitu Kita harus menerima pakaian keselamatan dan kebenaran. Proses untuk menerima pakaian keselamatan dan kebenaran adalah Percaya kepada Yesus bertobat baptisan air baptisan Roh Kudus. Percaya kepada Yesus. Seperti firman Tuhan lewat kita percaya kita akan diselamatkan . Bertobat yaitu ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 10 Agustus 2015 (Senin Sore)
    ... menguduskan mereka supaya mereka memegang jabatan imam bagi-Ku Ambillah seekor lembu jantan muda dan dua ekor domba jantan yang tidak bercela 'supaya mereka memegang jabatan imam bagi-Ku' Harun dan anak-anaknya menerima pakaian putih pakaian pelayanan--pelayanan pendamaian. Dalam perjanjian lama supaya Harun dan anak-anaknya bisa ditahbiskan menjadi imam besar dan imam-imam maka ...
  • Ibadah Doa Malam Session I Malang, 10 Mei 2011 (Selasa Malam)
    ... Roh Kudus angin timur dicurahkan. Yohanes . Namun benar yang Kukatakan ini kepadamu Adalah lebih berguna bagi kamu jika Aku pergi. Sebab jikalau Aku tidak pergi Penghibur itu tidak akan datang kepadamu tetapi jikalau Aku pergi Aku akan mengutus Dia kepadamu. Dalam setiap kali menghadapi kesulitan atau halangan biar kita meninggikan ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 16 Februari 2017 (Kamis Sore)
    ... Roh Kudus. Untuk apa kita dimerdekakan Kita mempelajari yang pertama tentang kemerdekaan budak laki-laki Keluaran . Artinya kemerdekaan dari dosa untuk menjadi hamba Tuhan pelayan Tuhan hamba kebenaran. Roma Kamu telah dimerdekakan dari dosa dan menjadi hamba kebenaran. Prosesnya adalah lewat baptisan air. Roma Sekali-kali tidak Bukankah kita telah mati ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 22 Desember 2011 (Kamis Sore)
    ... dari antara orang mati dan Kristus akan bercahaya atas kamu. Karena itu perhatikanlah dengan saksama bagaimana kamu hidup janganlah seperti orang bebal tetapi seperti orang arif dan pergunakanlah waktu yang ada karena hari-hari ini adalah jahat. Sebab itu janganlah kamu bodoh tetapi usahakanlah supaya kamu mengerti kehendak Tuhan. Titus Seorang bidat ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 18 September 2014 (Kamis Sore)
    ... untuk mengangkat kita menjadi imam-imam dan raja-raja. Imam adalah seorang yang suci seorang yang memangku jabatan pelayanan seorang yang beribadah melayani Tuhan sesuai jabatan pelayanan dari Tuhan. Wahyu Karena itu tuliskanlah apa yang telah kaulihat baik yang terjadi sekarang maupun yang akan terjadi sesudah ini. Rasul Yohanes menerima kunci Kerajaan Surga ...
  • Ibadah Doa Surabaya, 26 November 2014 (Rabu Sore)
    ... namun yang tetap hidup itu. Dan kepadanya diberikan kuasa untuk memberikan nyawa kepada patung binatang itu sehingga patung binatang itu berbicara juga dan bertindak begitu rupa sehingga semua orang yang tidak menyembah patung binatang itu dibunuh. Praktik penyembahan palsu yang pertama 'ia mengadakan tanda-tanda yang dahsyat bahkan ia menurunkan api dari ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.