Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Bersamaan dengan Ibadah Doa Puasa Session III.

Salam sejahtera dalam kasih sayang Tuhan kita Yesus Kristus.

Keluaran 12 adalah tentang Paskah. Dulu bangsa Israel harus menyembelih anak domba Paskah untuk terlindung dari maut. Sekarang, kita tidak perlu lagi menggunakan darah binatang sebab sudah ada darah korban Kristus.

Keluaran 12:7
12:7 Kemudian dari darahnya haruslah diambil sedikit dan dibubuhkan pada kedua tiang pintu dan pada ambang atas, pada rumah-rumah di mana orang memakannya.

Darah dibubuhkan pada dua tiang pintu dan ambang atas. Tidak dibubuhkan di bagian bawah supaya tidak diinjak-injak.
Pintu menunjuk pintu hati atau panca indra kita. Jadi, darah Yesus harus dibubuhkan pada pintu hati atau panca indra kita.

Doa puasa adalah sengsara daging bersama Yesus untuk membubuhkan darah Yesus pada pintu hati kita. Artinya, panca indra harus dalam tanda pertobatan.
  1. Mata yang bertobat.
    Mata meliputi penglihatan sampai pandangan hidup. Mata yang yang bertobat adalah:
    • Jangan lagi main mata supaya tidak jatuh dalam dosa. Juga jangan melihat hal-hal yang tidak baik.
    • Pandangan kita hanya tertuju pada Yesus sebagai Gembala Agung dan tertuju pada ibadah pelayanan (ladang Tuhan).

  2. Telinga yang bertobat, yaitu:
    • Hanya untuk mendengar dan dengar-dengaran pada firman penggembalaan yang benar.
    • Tidak mau mendengar suara asing sekali pun, tidak mau mendengar gosip-gosip.
      Kalau mendengar suara asing, pasti akan menjadi tidak taat pada pengajaran yang benar dan mengakibatkan perselisihan.

    Yesaya 42:18-20
    42:18 Dengarkanlah, hai orang-orang tuli pandanglah dan lihatlah, hai orang-orang buta!
    42:19 Siapakah yang buta selain dari hamba-Ku, dan yang tuli seperti utusan yang Kusuruh? Siapakah yang buta seperti suruhan-Ku dan yang tuli seperti hamba TUHAN?
    42:20 Engkau melihat banyak, tetapi tidak memperhatikan, engkau memasang telinga, tetapi tidak mendengar.


    Yang buta dan tuli rohani seringkali adalah hamba Tuhan dan pelayan Tuhan. Akibatnya adalah menjadi pemberontak.

    Yehezkiel 12:2
    12:2 “Hai anak manusia, engkau tinggal di tengah-tengah kaum pemberontak, yang mempunyai mata untuk melihat, tetapi tidak melihat dan mempunyai telinga untuk mendengar, tetapi tidak mendengar, sebab mereka adalah kaum pemberontak.

  3. Mulut yang bertobat, yaitu:
    • Mulut untuk mengaku dosa sejujur-jujurnya.
    • Mulut juga digunakan untuk bersaksi, baik bersaksi tentang firman penginjilan maupun tentang firman pengajaran. Kita bersaksi bahwa kita sudah diselamatkan, disucikan, dan hidup dalam kelimpahan. 
    • Mulut untuk menyembah Tuhan, mencurahkan isi hati kepada Tuhan.

Hasilnya:
  1. Kalau telinga dan mata baik, maka kita adalah pelayan Tuhan yang khusus dengan tugas khusus, yaitu dipakai Tuhan dalam kegerakan pembangunan tubuh Kristus yang sempurna.
    Amsal 20:12
    20:12 Telinga yang mendengar dan mata yang melihat, kedua-duanya dibuat oleh TUHAN.

    Pelayan khusus dilengkapi oleh Tuhan dengan:
    • Karunia Roh Kudus dan jabatan pelayanan.
      Ini kita terima lewat pembukaan rahasia firman dan penumpangan tangan seorang gembala.

    • Kuasa penciptaan dari tidak ada menjadi ada, untuk memelihara hidup kita, dan untuk berlangsungnya pekerjaan Tuhan.
      Kuasa penciptaan juga membuat yang mustahil menjadi tidak mustahil, sehingga kita bisa dipakai Tuhan.

  2. Kalau telinga dan mulut baik, maka Tuhan menciptakan semua menjadi baik.
    Markus 7:37
    7:37 Mereka takjub dan tercengang dan berkata: “Ia menjadikan segala-galanya baik, yang tuli dijadikan-Nya mendengar, yang bisu dijadikan-Nya berkata-kata.”

    Tetapi kalau telinga dan mulut tidak baik, akibatnya adalah menjadi penyakit ayan atau gila babi, yaitu kehancuran nikah rumah tangga.

  3. Kalau panca indra baik, maka Tuhan menjadikan semua sempurna.
    Markus 13:2,7,11,18
    13:2 Lalu Yesus berkata kepadanya: “Kaulihat gedung-gedung yang hebat ini? Tidak satu batupun akan dibiarkan terletak di atas batu yang lain, semuanya akan diruntuhkan.”
    13:7 Dan apabila kamu mendengar deru perang atau kabar-kabar tentang perang, janganlah kamu gelisah. Semuanya itu harus terjadi, tetapi itu belum kesudahannya.
    13:11 Dan jika kamu digiring dan diserahkan, janganlah kamu kuatir akan apa yang harus kamu katakan, tetapi katakanlah apa yang dikaruniakan kepadamu pada saat itu juga, sebab bukan kamu yang berkata-kata, melainkan Roh Kudus.
    13:18 Berdoalah, supaya semuanya itu jangan terjadi pada musim dingin.


    Hidung harus digunakan untuk banyak menyembah Tuhan dan menghirup kasih Allah, supaya kita tidak dingin dari kasih Allah. Kita bisa mengasihi Tuhan lebih dari segala sesuatu dan mengasihi sesama seperti diri sendiri.

    Markus 13:22
    13:22 Sebab Mesias-mesias palsu dan nabi-nabi palsu akan muncul dan mereka akan mengadakan tanda-tanda dan mujizat-mujizat dengan maksud, sekiranya mungkin, menyesatkan orang-orang pilihan.

    Perasaan jangan sampai disesatkan oleh ajaran-ajaran asing. Kita berpegang teguh pada pengajaran yang benar.

    Kalau lima indra disucikan, maka kita akan masuk pembangunan tubuh Kristus yang sempurna. Kita disucikan dan diubahkan sampai sempurna seperti Yesus, untuk bertemu Dia di awan-awan yang permai saat kedatanganNya kedua kali.


Tuhan memberkati.

Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Doa Surabaya, 11 Mei 2016 (Rabu Sore)
    ... kita mempunyai Roh Kudus bukan hanya berbahasa roh --salah satu bukti kita dipenuhi Roh Kudus adalah kita bisa berbahasa Roh sesuai dengan kehendak Roh Kudus. Tetapi selanjutnya kehidupan yang dikuasai Roh Kudus adalah kehidupan yang takut akan TUHAN--kehidupan yang memuliakan TUHAN tidak akan pernah memilukan dan memalukan TUHAN. Praktik memuliakan TUHAN ...
  • Ibadah Raya Malang, 02 Juni 2019 (Minggu Pagi)
    ... itu. Lalu kembalilah Musa menghadap TUHAN dan berkata Ah bangsa ini telah berbuat dosa besar sebab mereka telah membuat allah emas bagi mereka. Tetapi sekarang kiranya Engkau mengampuni dosa mereka itu -- dan jika tidak hapuskanlah kiranya namaku dari dalam kitab yang telah Kautulis. Tetapi TUHAN berfirman kepada Musa Siapa ...
  • Ibadah Doa Surabaya, 19 Maret 2014 (Rabu Sore)
    ... yang ke- yaitu YESUS TAMPIL DALAM KEMULIAAN SEBAGAI HAKIM YANG ADILWahyu Dan kaki-Nya mengkilap bagaikan tembaga membara di dalam perapian suara-Nya bagaikan desau air bah. Tanda penampilan pribadi Yesus sebagai hakim yang adil yaitu kaki-Nya mengkilap bagaikan tembaga yang membara dalam perapian mulai diterangkan pada Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya Maret ...
  • Ibadah Doa Surabaya, 11 Agustus 2010 (Rabu Sore)
    ... memberikan kepadamu tanggung jawab dalam perkara yang besar. Masuklah dan turutlah dalam kebahagiaan tuanmu. . Lalu datanglah hamba yang menerima dua talenta itu katanya Tuan dua talenta tuan percayakan kepadaku lihat aku telah beroleh laba dua talenta. . Maka kata tuannya itu kepadanya Baik sekali perbuatanmu itu hai hambaku yang ...
  • Ibadah Doa Malang, 21 Agustus 2012 (Selasa Sore)
    ... jatuh dalam dosa bahkan puncaknya dosa yaitu dosa makan-minum merokok mabuk narkoba dan kawin-mengawinkan. Akibatnya adalah hidupnya semakin tidak puas semakin pahit getir menderita sampai kebinasaan. Contohnya perempuan Samaria bangsa kafir. Yohanes Kata perempuan itu kepada-Nya Tuhan berikanlah aku air itu supaya aku tidak haus dan tidak usah datang lagi ke sini untuk ...
  • Ibadah Raya Malang, 31 Mei 2009 (Minggu Pagi)
    ... yaitu Yusak dan Kaleb. Dalam Perjanjian Baru dari Yesus seorang diri menjadi murid kemudian menjadi berkembang menjadi sampai tidak terhitung lagi saat ini. Secara kualitas merupakan hasil pekerjaan firman pengajaran Korintus - . Firman pengajaran adalah firman yang memberitakan kedatangan Yesus kedua kali untuk menyucikan dan menyempurnakan sidang jemaat menjadi mempelai wanitaNya bisa ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 06 Februari 2021 (Sabtu Sore)
    ... pelayanan di rumah adalah pelayanan pembangunan rumah rohani tubuh Kristus di akhir zaman. Pelayanan pembangunan tubuh Kristus dimulai dari pribadi nikah penggembalaan antar penggembalaan sampai Israel dan kafir menjadi satu tubuh Kristus yang sempurna. Tadi hamba dari ladang pulang ke rumah bukan disuruh makan tetapi disuruh menyediakan makan. Artinya Melayani Tuhan tidak boleh ...
  • Ibadah Doa Semalam Suntuk Session II, 11 Maret 2010 (Kamis Tengah Malam)
    ... ada pertengkaran dalam rumah tangga dll maka pasti akan kering. Masa pencobaan pikulan berat. Saat menghadapi pencobaan bisa menjadi kering jika tidak menyerah sepenuh kepada Tuhan malah mengandalkan kekuatan sendiri atau kekuatan orang lain. Bimbang ragu terhadap Tuhan ay. . Bimbang juga terhadap pengajaran yang benar sebab pribadi Tuhan juga adalah pengajaran yang benar. Akibat ...
  • Ibadah Natal Persekutuan di Semarang, 16 Desember 2011 (Jumat Sore)
    ... kehilangan kemuliaan Allah Kenyataannya sejak Adam dan Hawa jatuh dalam dosa dan dibuang ke dunia maka semua manusia sudah berbuat dosa dan diancam maut kebinasaan dalam neraka. Semua yang ada di dunia kekayaan kepandaian kedudukan kekuatan apapun tidak bisa menyelesaikan dosa manusia bahkan tidak ada seorangpun manusia di dunia yang bisa ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 29 Agustus 2017 (Selasa Sore)
    ... menyuruh mereka ke kebun anggurnya. Kira-kira pukul sembilan pagi ia keluar pula dan dilihatnya ada lagi orang-orang lain menganggur di pasar. Katanya kepada mereka Pergi jugalah kamu ke kebun anggurku dan apa yang pantas akan kuberikan kepadamu. Dan merekapun pergi. Kira-kira pukul dua belas dan pukul tiga petang ia keluar ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.