Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Seorang hamba Tuhan/pelayan tuhan membutuhkan 3 pengalaman utama, yaitu :
  1. Penyucian dengan api firman.
    Musa yang datang dalam penggembalaan kemudian melihat nyala api. Kita harus tergembala, bertemu api Firman, Roh Kudus dan kasih Allah. Bagi kita yang berada di akhir jaman, akan ditambah dengan nyala api siksaan.
  2. Menerima panggilan dengan suara.
  3. Menerima perlengkapan dari Tuhan.


Ad. 2 Menerima Panggilan dengan Suara.
Keluaran 3:4

3:4 Ketika dilihat TUHAN, bahwa Musa menyimpang untuk memeriksanya, berserulah Allah dari tengah-tengah semak duri itu kepadanya: "Musa, Musa!" dan ia menjawab: "Ya, Allah."

Panggilan Tuhan berasal dari semak duri yang terkena api tetapi tidak terbakar.

"Semak duri" artinya seringkali terlihat baik, tetapi saat ada masalah maka akan saling menusuk.

Panggilan Tuhan berasal dari kesucian.Makin kita disucikan, panggilan akan semakin jelas dan teguh, dan kita tidak akan pernah goyah.

Tuhan memanggil dengan suara "Musa, Musa", artinya :

  1. Tuhan memanggil setiap pribadi yang dikehendakinya.

  2. Tuhan mengenal dengan jelas setiap orang yang dipanggilNya. Panggilan Tuhan mempunyai tujuan yang sangat indah bagi kita secara pribadi, bagi sesama, dan bagi kemuliaan nama Tuhan.

    Roma 8:28-30
    8:28 Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah.
    8:29 Sebab semua orang yang dipilih-Nya dari semula, mereka juga ditentukan-Nya dari semula untuk menjadi serupa dengan gambaran Anak-Nya, supaya Ia, Anak-Nya itu, menjadi yang sulung di antara banyak saudara.
    8:30 Dan mereka yang ditentukan-Nya dari semula, mereka itu juga dipanggil-Nya. Dan mereka yang dipanggil-Nya, mereka itu juga dibenarkan-Nya. Dan mereka yang dibenarkan-Nya, mereka itu juga dimuliakan-Nya.

    Tuhan tidak sembarangan memanggil kita. Tuhan memanggil kita sesuai dengan rencana dan kehendakNya. Kita mengetahui rencana dan kehendak Tuhan dari Firman Penggembalaan. Selama kita berada pada jalur/rel yang benar sesuai dengan rencana dan kehendakNya, sesuai Firman Allah yang benar, kita tidak perlu takut. Sekalipun menghadapi uji coba, halangan, rintangan, Tuhan akan turut bekerja untuk mendatangkan kebaikan bagi kita.

Kita dipanggil Tuhan untukdibenarkan, disucikan, dan dipermuliakan.
Penggembalaan adalah tempat kehidupan kita dibenarkan, lanjut disucikan, sampai dipermuliakan.
Dipermuliakan artinya:
  • Dipakai untuk memuliakan Tuhan.
  • Disempurakan sampai sama mulia dengan Tuhan.

Kalau sudah dibenarkan, disucikan, dan dipermuliakan, maka kita akan selalu disertai oleh Tuhan.

Keluaran 3:4
3:4 Ketika dilihat TUHAN, bahwa Musa menyimpang untuk memeriksanya, berserulah Allah dari tengah-tengah semak duri itu kepadanya: "Musa, Musa!" dan ia menjawab: "Ya, Allah."

Jawaban Musa saat dipanggil oleh Tuhan adalah "Ya, Allah."
Ini adalah jawaban yang tepat saat dipanggil Tuhan, jangan sampai kita menolak panggilan Tuhan.
"Ya, Allah" juga harus menjadi jawaban kita dalam segala tugas pelayanan di ladang Tuhan, dan dalam setiap aspek hidup kita sehari-hari.

Menjawab "Ya, Allah" = taat dengar-dengaran pada firman pengajaran yang benar = mengulurkan tangan kepada Tuhan.

Arti menjawab "Ya, Allah" adalah:

  1. Kuasa Allah yang menyelesaikan segala masalah sampai yang mustahil sekalipun,dalam pelayanan dan hidup sehari-hari, sampai kita berhasil.

  2. "Ya" adalah salah satu nama Tuhan.
    Wahyu 22:13

    22:13 Aku adalah Alfa dan Omega, Yang Pertama dan Yang Terkemudian, Yang Awal dan Yang Akhir."


    Wahyu 22:13
    (terjemahan lama)
    22:13 Maka Aku inilah Alif dan Ya, Yang terdahulu dan Yang terkemudian, Yang awal dan Yang akhir.


    Nama Tuhan adalah "Ya dan Amin", "Alfa dan Omega", "Alif dan Ya".

    Jika kita menerima Dia sebagai Allah yang "Ya", maka Dia sanggup untuk mengakhiri segala sesuatu menjadi baik, indah dan sempurna. Kita akan menjadi pelayan Tuhan sampai garis akhir, sampai Tuhan Yesus datang, sampai sempurna.


2 Petrus 1:10-11
1:10 Karena itu, saudara-saudaraku, berusahalah sungguh-sungguh, supaya panggilan dan pilihanmu makin teguh. Sebab jikalau kamu melakukannya, kamu tidak akan pernah tersandung.
1:11 Dengan demikian kepada kamu akan dikaruniakan hak penuh untuk memasuki Kerajaan kekal, yaitu Kerajaan Tuhan dan Juruselamat kita, Yesus Kristus.

Panggilan dan pilihan adalah hak penuh/tiket untuk masuk Kerajaan Surga. Oleh karena itu, kita harus menjaga pelayanan dengan kesucian, kesetiaan dan berkobar-kobar.

Roma 11:28-29
11:28 Mengenai Injil mereka adalah seteru Allah oleh karena kamu, tetapi mengenai pilihan mereka adalah kekasih Allah oleh karena nenek moyang.
11:29 Sebab Allah tidak menyesali kasih karunia dan panggilan-Nya.

Tuhan tidak pernah menyesali panggilan dan pilihanNya atas hidup kita.


Tuhan memberkati.


Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Raya Malang, 25 Mei 2014 (Minggu Pagi)
    ... pedih hati orang tua. Oleh sebab itu Tuhan menghukum manusia dengan air bah. Tetapi lebih dahulu Tuhan memberitakan firman nubuat bagaikan suara desau air bah kepada manusia di dunia lewat nabi Nuh. Sekaligus Tuhan memberi jalan keluar dan tempat perlindungan yaitu bahtera Nuh. Tetapi sayang hanya Nuh sekeluarga yang mau ...
  • Ibadah Raya Malang, 16 Oktober 2016 (Minggu Pagi)
    ... dalam suasana takhta Sorga di tengah dunia yang bengkok jahat dan najis. Sehingga suatu waktu kita juga benar-benar terangkat ke takhta Sorga saat kedatangan Yesus kedua kali. Takhta Sorga dikelilingi empat makhluk. Di bumi Yesus dikelilingi empat murid. Matius - - Dan ketika Yesus sedang berjalan menyusur danau Galilea Ia ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 12 Juli 2012 (Kamis Sore)
    ... percikan darah yaitu memakai mahkota duri untuk melepaskan kita dari kutukan dosa dan sekaligus memberikan mahkota mempelai kepada kita supaya kita bisa menyambut kedatangan Yesus kedua kali di awan-awan yang permai dan masuk perjamuan kawin Anak Domba Allah. Kidung Agung puteri-puteri Sion keluarlah dan tengoklah raja Salomo dengan mahkota yang ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 05 Februari 2012 (Minggu Sore)
    ... supaya genaplah firman yang disampaikan oleh nabi-nabi bahwa Ia akan disebut Orang Nazaret. Lukas - . Lalu Ia pulang bersama-sama mereka ke Nazaret dan Ia tetap hidup dalam asuhan mereka. Dan ibu-Nya menyimpan semua perkara itu di dalam hatinya. . Dan Yesus makin bertambah besar dan bertambah hikmat-Nya dan besar-Nya dan ...
  • Ibadah Raya Malang, 10 Februari 2013 (Minggu Pagi)
    ... saat kedatangan Yesus kedua kali. Buta dan timpang rohani ini sebenarnya adalah penyakit keras hati. Keluaran - Berfirmanlah TUHAN kepada Musa Pergilah turunlah sebab bangsamu yang kaupimpin keluar dari tanah Mesir telah rusak lakunya. Segera juga mereka menyimpang dari jalan yang Kuperintahkan kepada mereka mereka telah membuat anak lembu tuangan ...
  • Ibadah Raya Malang, 07 Februari 2016 (Minggu Pagi)
    ... kepalaku penuh embun dan rambutku penuh tetesan embun malam Bajuku telah kutanggalkan apakah aku akan mengenakannya lagi Kakiku telah kubasuh apakah aku akan mengotorkannya pula Merpati menunjuk pada kesempurnaan gereja Tuhan mempelai wanita. Embun terjadi di larut malam sampai menjelang pagi hari menunjuk pada akhir jaman. Keadaan gereja Tuhan di akhir ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 06 November 2016 (Minggu Siang)
    ... diterangkan mulai dari Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya Oktober sampai Ibadah Doa Surabaya Oktober . Selama tidak mendengar firman tidak mungkin bisa lepas dari dosa. Kalau tidak senang mendengar firman tidak mungkin lepas dari dosa. Hanya kekuatan firman yang bisa melepaskan kita dari dosa untuk menjadi hamba TUHAN. Keluaran - kemerdekaan budak ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 22 Juni 2024 (Sabtu Sore)
    ... ara. Apabila ranting-rantingnya melembut dan mulai bertunas kamu tahu bahwa musim panas sudah dekat. . Demikian juga jika kamu lihat hal-hal itu terjadi ketahuilah bahwa waktunya sudah dekat sudah di ambang pintu. Kita belajar dari pohon ara yang melembut rantingnya sehingga bisa menghasilkan buah ara yang manis. Jika ranting pohon ara tetap ...
  • Ibadah Raya Malang, 13 Mei 2012 (Minggu Pagi)
    ... ada kekuatiran tidak ada kebencian tidak ada iri tidak ada kenajisan hati damai sejahtera. Percaya dan mempercayakan diri sepenuh kepada Tuhan. Hasilnya adalah Tangan Tuhan menjamah artinya setan tidak bisa menjamah kita. Tangan Tuhan memeluk artinya memelihara melindungi menyelesaikan semua masalah kita. Tangan Tuhan memberkati jasmani dan rohani sampai berkat hak sulung yaitu ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 10 Mei 2015 (Minggu Sore)
    ... Pintu apa saja yaitu pintu pelayanan pintu persekutuan dan lain-lain. Wahyu Lihatlah beberapa orang dari jemaah Iblis yaitu mereka yang menyebut dirinya orang Yahudi tetapi yang sebenarnya tidak demikian melainkan berdusta akan Kuserahkan kepadamu. Sesungguhnya Aku akan menyuruh mereka datang dan tersungkur di depan kakimu dan mengaku bahwa Aku mengasihi ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.