Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Matius 24:31adalah keadaan ketiga saat kedatangan Tuhan kedua kali, yaitu terdengar sangkakala yang dahsyat bunyinya untuk menampilkan gereja Tuhan dalam kemuliaan sebagai Mempelai Wanita di awan-awan yang permai. Suara sangkakala = firman penggembalaan.

Imamat 25:8-10.
Sangkakala ditiup pada tahun Yobel. Pada tahun ini terjadi pembebasan / penebusan, yaitu segala tanah / harta benda yang sudah dijual harus kembali kepada pemiliknya tanpa syarat.
Artinya, pada tahun Yobel, saat sangkakala berbunyi, Tuhan mengembalikan apa yang sudah hilang dari kita.

Yang sudah hilang dari manusia adalah:
  • Kejadian 3:9-10, kehilangan pakaian sehingga telanjang.
  • Kehilangan damai sejahtera sehingga menjadi takut.
Malam ini, kita masih melanjutkan kehilangan damai sejahtera.

Roma 3:23.
Sejak Adam dan Hawa berbuat dosa, maka seluruh manusia berbuat dosa (hilang pakaian dan damai sejahtera), manusia menjadi takut untuk bertemu Tuhan, sehingga terpisah dari Tuhan(Yesaya 59:1-2).
Jika pemisahan ini dibiarkan, maka akan bertambah lebar, sampai dipisahkan oleh jurang maut = berada dalam kebinasaan untuk selama-lamanya. Mulai sekarang, pemisahan ini dimulai dengan tidak beribadah, sampai nanti terpisah saat Yesus datang kedua kali (tertinggal dibumi), dan terpisah selamanya (masuk neraka).

Jalan keluarsupaya manusia bisa mendapatkan apa yang hilang (damai sejahtera), sehingga tidak terpisah dari Tuhan adalah lewat korban pendamaian = korban Kristus(1 Yohanes 4:9-10).

Proses untuk berdamai di dalam korban Kristus, yaitu:
  1. Mengaku dosa kepada Tuhan dan sesama dengan sejujur-jujurnya dan berani menanggung resiko apapun. Jika diampuni, jangan berbuat dosa lagi.
  2. Mengampuni orang yang mengaku dosa pada kita dengan setulus-tulusnya dan jangan diungkit-ungkit lagi.
Hasil pendamaian:
  1. Roma 3:24-25, 6:18, kita dibenarkan oleh darah Yesus, selanjutnya kita harushidup dalam kebenaran = menjadi hamba kebenaran.
    Hamba kebenaran akan melayani dengan setia dan benar, mulai dari nikah, lanjut dalam penggembalaan, kunjungan-kunjungan. Kita harus menjaga kebenaran yang seharga darah Yesus ini di mana pun kita berada.

    Yesaya 32:17.
    Kalau kita benar, maka akan datang damai sejahtera. Kebenaran itu juga yang melindungi kita dari murka Allah saat terjadi penghukuman dunia ini (Amsal 11:4).

    Biarlah cita-cita kita yang tertinggi adalah menjadi orang benar!

  2. Ibrani 10:8-10, 12:14,kita disucikan oleh darah Yesus dan mengalami damai sejahtera.
    Suci dan damai = melihat Tuhan / menyembah Tuhan, ini adalah hubungan yang paling erat dengan Tuhan, tidak terpisah dari Tuhan. Orang suci dan damai bisa naik ke gunung = menyembah Tuhan (Mazmur 24:3-4), seperti saat Tuhan naik ke atas gunung bersama Musa dan Elia (Matius 17:1-3).

    Hasil menyembah Tuhan (di gunung):

    • Mazmur 24:5, hujan berkat = pemeliharaan Tuhansampai di zaman antikris.
      Yakobus 5:17-19, ini diwakili oleh Elia.

    • Menghapus segala kemustahilan, untuk menyelesaikan segala masalah kita, sampai yang mustahil sekalipun.
      Ini diwakili oleh Musa. Ia divonis oleh Tuhan tidak boleh masuk tanah Kanaan, dan sampai mati ia tidak masuk Kanaan. Tetapi di Matius 17, Musa bisa menginjakkan kakinya di Gunung Tabor di tanah Kanaan. Ini semua hanya karena doa penyembahan.

    • Mengalami keubahan hidup, dari manusia daging menjadi manusia rohani, seperti Yesus.
      Filipi 2:5,7-8, mulai dari taat dengar-dengaran seperti Yesus, sampai taat sampai mati di kayu salib; taat dengar-dengaran sampai daging tidak bersuara. Sampai suatu saat kita diubahkan menjadi MempelaiNya.
Tuhan memberkati.

Tags

Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 28 Mei 2016 (Sabtu Sore)
    ... untuk menjadi korban pendamaian bagi manusia berdosa. Kejadian - Tetapi TUHAN Allah memanggil manusia itu dan berfirman kepadanya Di manakah engkau Ia menjawab Ketika aku mendengar bahwa Engkau ada dalam taman ini aku menjadi takut karena aku telanjang sebab itu aku bersembunyi. Sejak Adam dan Hawa berbuat dosa sehingga menjadi ...
  • Ibadah Doa Malang, 08 Desember 2015 (Selasa Sore)
    ... sama dengan pakaian pelayanan pendamaian. Sesudah kita diperdamaikan oleh darah Yesus maka kita dipercaya pelayanan pendamaian diangkat menjadi imam dan raja pelayan Tuhan. Keluaran - Lalu Musa memanggil semua tua-tua Israel serta berkata kepada mereka Pergilah ambillah kambing domba untuk kaummu dan sembelihlah anak domba Paskah. Kemudian kamu harus mengambil ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 31 Agustus 2015 (Senin Sore)
    ... Aku berkata kepadamu Lihatlah sekelilingmu dan pandanglah ladang-ladang yang sudah menguning dan matang untuk dituai. Ladang adalah pusat kegiatan ladang TUHAN berarti kegiatan rohani itulah ibadah pelayanan kepada TUHAN. Kalau ladang secara jasmani yaitu kegiatan jasmani menanam dan sebagainya. Korintus . Karena kami adalah kawan sekerja Allah kamu adalah ladang Allah ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 12 September 2016 (Senin Sore)
    ... sorga dari Allah. 'mempelai wanita' kesempurnaan--tubuh Kristus yang sempurna. Jadi pegunungan sama dengan kesempurnaan--mempelai wanita-- sama dengan Yerusalem baru kerajaan sorga yang kekal. Dulu Lot sudah selamat dan dibawa sampai ke pegunungan--mempelai wanita TUHAN yang mencapai Yerusalem baru. Ini kemurahan TUHAN kepada Lot sekeluarga yang lain tidak dapat--mati semuanya. Lot sekeluarga selamat tetapi ...
  • Ibadah Doa Malang, 26 Mei 2009 (Selasa Sore)
    ... Ya Bapa ampunilah mereka sebab mereka tidak tahu apa yang mereka perbuat. Kisah Rasul - Stefanus kehidupan yang bisa mengasihi Tuhan dan bisa mengasihi sampai mendoakan musuh Tuhan janganlah tanggungkan dosa ini kepada mereka Stefanus bisa mendoakan orang lain setelah ia mengaku dosanya kepada Tuhan. Filipi setiap anak Tuhan yang bisa ...
  • Ibadah Doa Malang, 13 November 2012 (Selasa Sore)
    ... bahwa tidak ada yang mustahil bagi Tuhan. Dalam ayat - imam-imam kepala dan orang Farisi mengatakan bahwa Yesus adalah penyesat. Di akhir jaman akan banyak guru-guru palsu yang membolak-balikkan fakta. Ajaran yang benar dikatakan salah ajaran yang salah dikatakan benar hanya karena sesuatu di dunia. Percikan darah adalah penyucian terakhir ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 08 Maret 2010 (Senin Sore)
    ... YANG DIAJARKAN OLEH ROH KUDUS. Prosesnya adalah Roh Kudus masuk dalam perut hati kita membersihkan seluruh isi perut hati kita dan setelah itu mengalir ke mulut kita dalam bentuk bahasa Roh sesuai yang diajarkan oleh Roh Kudus. Roma tanda lain dari kepenuhan kepenuhan Roh Kudus selain berbahasa Roh yaitu berseru ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 02 September 2010 (Kamis Sore)
    ... dengan memakai ikat pinggang yang menunjuk pada SETIA dan BENAR. Setia dan benar ini tidak bisa dipisahkan. Benar artinya Hidup dalam kebenaran. Semua aspek hidupnya dalam kebenaran sama dengan tidak berdosa. Berpegang teguh pada firman pengajaran yang benar sehingga tidak disesatkan oleh ajaran palsu. Yohanes Anak-anakku janganlah membiarkan seorangpun menyesatkan kamu. Barangsiapa ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 22 Oktober 2022 (Sabtu Sore)
    ... siapakah dan cap siapakah ini Maka sahut mereka itu Kaisar punya. Harus ada gambar Allah diterangkan pada Ibadah Kaum Muda Remaja Oktober . Dulu manusia diciptakan satu gambar dengan Allah tetapi karena berbuat dosa kehilangan gambar Allah. Lewat firman pengajaran yang benar kurban Kristus dan penyembahan kita diproses sampai kembali ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 25 April 2013 (Kamis Sore)
    ... untuk menempatkan diri-Nya sebagai Kepala atas tubuh-Nya. Jika Yesus tidak menjadi Kepala maka serigala dan burung roh jahat dan najis yang akan menjadi kepala atas kita. Oleh sebab itu kita juga harus rindu masuk dalam pembangunan tubuh Kristus. Praktek menempatkan Yesus sebagai Kepala Harus menyingkirkan serigala dan burung. Artinya kita harus ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.