Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Kita menggunakan waktu untuk bertelut dibawah kaki Tuhan pada malam hari ini, kita menaikkan doa penyembahan bersama-sama kepada Tuhan dan juga doa sesuai dengan kebutuhan kita masing-masing.

Lukas 6: 12-14, 16
6:12. Pada waktu itu pergilah Yesus ke bukit untuk berdoadan semalam-malaman Ia berdoa kepada Allah.
6:13 Ketika hari siang, Ia memanggil murid-murid-Nya kepada-Nya, lalu memilih dari antara mereka dua belas orang, yang disebut-Nya rasul:
6:14 Simon yang juga diberi-Nya nama Petrus, dan Andreas saudara Simon, Yakobus dan Yohanes, Filipus dan Bartolomeus,

6:16 Yudas anak Yakobus, dan Yudas Iskariot yang kemudian menjadi pengkhianat.

Yesus naik ke bukit untuk berdoa semalam-malaman. Ini sebagai contoh kepada kita. Kita saat ini hanya melakukan doa malam.

Yesus naik ke bukit ini gambaran bukit Golgota=salib. Demikian juga malam ini, kita naik ke bukit Golgota untuk mengalami salib Tuhan(sengsara daging bersama Yesus) yaitu untuk berdoa menyembah kepada Tuhan dan menyerahkan semuanya kedalam tangan Tuhan. Semestinya saat ini kita sudah pulang dan beristirahat, tetapi kita memilih naik ke bukit Golgota.

Ada 3 hal yang bisa kita terima lewat doa malam hari ini yaitu

  1. kita menerima panggilan dan pilihan Tuhan, untuk mengangkat kita menjadi imam-imam dan raja-raja.

    Imam dan raja adalahkehidupan yang memiliki jabatan pelayanan dan karunia Roh Kudus (jubah indah) dan kehidupan yang beribadah dan melayani Tuhan.

    Mengapa kita harus menjadi imam dan raja?


    • Sebab Tuhan sedang memperindah kehidupan kita= Tuhan sedang memberikan jubah yang indah kepada kita = Tuhan menata rapi kehidupan kita.

      Jadi, kalau kita melayani Tuhan, bukan untuk disiksa, tetapi kita sedang menerima jubah indah.

      Karunia Roh Kudus dan jabatan pelayanan sama seperti jubah Yusuf (jubah yang indah). Tidak semua menerima jubah indah, hanya orang yang dipanggil dan dipilih Tuhan (dari saudara-saudara Yusuf, hanya Yusuf yang menerima jubah indah).

    • Supaya kita diutus oleh Tuhan dalam pelayanan pembangunan tubuh Kristus yang sempurna(mempelai wanita surga) yang siap untuk menyambut kedatangan Yesus ke dua kali.

      Jika kita tidak mau menjadi imam dan raja, maka akan diutus oleh setan dalam pembangunan tubuh babel (perempuan babel/pelacur besar/mempelai wanita setan/gereja palsu yang akan dibinasakan).

      Jadi kita tinggal pilih, mau diutus Tuhan dalam pembangunan tubuh Kristus yang sempurna atau diutus oleh setan.

    • Supaya kita menjadi penghuni kerajaan 1000 tahun damai (firdaus) dan menjadi penghuni kerajaan surga.
      Wahyu 20: 6
      20:6 Berbahagia dan kuduslah ia, yang mendapat bagian dalam kebangkitan pertama itu. Kematian yang kedua tidak berkuasa lagi atas mereka, tetapi mereka akan menjadi imam-imam Allah dan Kristus, dan mereka akan memerintah sebagai rajabersama-sama dengan Dia, seribu tahun lamanya.

      Kerajaan 1000 tahun = firdaus yang akan datang.Saat Yesus datang kedua kali, kita akan terangkat diawan-awan dan masuk perjamuan kawin Anak Domba. Setalah itu masuk Firadaus (1000 tahun).
      Yang masuk disitu hanyalah imam-imam dan raja-raja. Artinya:penghuni firdaus adalah imam-imam dan raja-raja.

      Wahyu 22: 3,5
      22:3 Maka tidak akan ada lagi laknat. Takhta Allah dan takhta Anak Dombaakan ada di dalamnya dan hamba-hamba-Nya akan beribadah kepada-Nya,
      22:5 Dan malam tidak akan ada lagi di sana, dan mereka tidak memerlukan cahaya lampu dan cahaya matahari, sebab Tuhan Allah akan menerangi mereka, dan
      mereka akan memerintah sebagai rajasampai selama-lamanya.

      =penghuni Yerusalem baru(“tahta surga”)adalah imam-imam dan raja-raja.

      Biarlah malam ini kita mendengarkan dan menerima panggilan dan pilihan Tuhan, untuk mengangkat kita menjadi imam dan raja.
      Bukti jika panggilan dan pilihan kita berasal dari Tuhan adalahkita tidak akan terpaksa dan dipaksa dalam melayani Tuhan.

    Selain menjadi imam dan raja, kita juga menerima panggilan dan pilihan Tuhan untuk masuk didalam nikah. Status/jabatan didalam nikah: dipanggil sebagai suami, istri, anak, orang tua, janda atau duda.

    Ada yang dipanggil untuk menikah dan harus menikah. Ada juga yang dipanggil untuk tidak menikah dan jangan menikah.

  2. Markus 3: 13-14
    3:13. Kemudian naiklah Yesus ke atas bukit. Ia memanggil orang-orang yang dikehendaki-Nya dan merekapun datang kepada-Nya.
    3:14
    Ia menetapkan dua belas orang untuk menyertai Diadan untuk diutus-Nya memberitakan Injil

    Yang kedua adalah Tuhan sedang menetapkan/memantapkan panggilan dan pilihan-Nya atas kita.
    Artinya:

    • Supaya kita tidak menjadi pengkhianat seperti Yudas(Yudas tidak setia dan tinggalkan ibadah pelayanan). Kecuali mendapatkan mutasi dari Tuhan (dipindahkan oleh Tuhan sesuai rencana Tuhan). Jika mendapatkan mutasi dari Tuhan, maka pelayanannya akan ditingkatkan.

    • Supaya kita melayani sesuai dengan jabatan dan karunia-karunia Roh Kudus.
    • Supaya kita setia dan berkobar-kobardalam ibadah pelayanan kepada Tuhan.

    Selain ditetapkan/dimantapkan oleh Tuhan dalam ibadah pelayanan, kita harus berdoa supaya Tuhan menetapkan/memantapkan nikah yang jasmanisampai mencapai nikah yang rohani (nikah yang sempurna didalam Tuhan = pesta nikah Anak Domba Allah = kesatuan nikah yang sempurna antara Kristus dengan sidang jemaat).

  3. Markus 3: 15
    3:15 dan diberi-Nya kuasa untuk mengusir setan.

    Yang ketiga adalah menerima kuasa Tuhan untuk mengusir setan= untuk mengadakan mujizat ditengah kita:

    • Kuasa penyucian dari dosa-dosa(setan sumbernya dosa), sampai puncaknya dosa:

      1. Doa makan minum: merokok, mabuk, narkoba.
      2. Dosa kawin mengawinkan: dosa seks dengan berbagai ragamnya, penyimpangan seks, nikah yang salah (kawin campur, kawin cerai, kawin mengawinkan).

      Jika sudah disucikan dari dosa sampai puncaknya dosa, maka kita akan hidup benar, suci dan berkenan kepada Tuhan.

    • Kuasa keubahan hidupyaitu pembaharuan dari manusia daging menjadi manusia rohani seperti Yesus. Pembaharuan ini dimulai dengan taat dengar-dengaran. Taat dengar-dengaran merupakan permulaan dari keberhasilan.

      Jika sudah taat, kita akan berhasil dan mujizat terjadi. Taat juga mengandung arti percaya kepada firman.

    • Kuasa pertolongan Tuhan= mujizat jasmani= kuasa Tuhan sanggup menghapus kemustahilan, menyelesaikan masalah yang mustahil, dan menghapus air mata kita.

      Jika kita sudah tidak bisa apa-apa lagi malam ini, kita tinggal berdoa/berseru kepada Tuhan, sampai mujizat nyataditengah-tengah kita. Jangan ragu-ragu, tetapi harus percaya dan taat sampai mujizat terjadi.

      Sampai mujizat yang terakhir yaitu jika Yesus datang kembali ke dua kali diawan yang permai, dalam sekejap mata kita akan diubahkan menjadi sama mulia dengan Dia, kita terangkat diawan-awan bersama dengan Dia untuk selama-lamanya.

Tuhan memberkati.

Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Kaum Muda Remaja, 19 Mei 2012 (Sabtu Sore)
    ... kehendak manusia maka itu akan menyesatkan dan membinasakan. Petrus - Yang terutama harus kamu ketahui ialah bahwa pada hari-hari zaman akhir akan tampil pengejek-pengejek dengan ejekan-ejekannya yaitu orang-orang yang hidup menuruti hawa nafsunya. Kata mereka Di manakah janji tentang kedatangan-Nya itu Sebab sejak bapa-bapa leluhur kita meninggal segala sesuatu tetap ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 07 Juli 2016 (Kamis Sore)
    ... oleh kemuliaan Bapa demikian juga kita akan hidup dalam hidup yang baru. Kita mendapat hidup baru hidup Surgawi sama dengan hidup yang penuh pengharapan. Petrus - Terpujilah Allah dan Bapa Tuhan kita Yesus Kristus yang karena rahmat-Nya yang besar telah melahirkan kita kembali oleh kebangkitan Yesus Kristus dari antara orang ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 16 Agustus 2014 (Sabtu Sore)
    ... dalam satu jam. Wahyu - Dan perempuan itu memakai kain ungu dan kain kirmizi yang dihiasi dengan emas permata dan mutiara dan di tangannya ada suatu cawan emas penuh dengan segala kekejian dan kenajisan percabulannya. Dan pada dahinya tertulis suatu nama suatu rahasia Babel besar ibu dari wanita-wanita pelacur dan ...
  • Ibadah Persekutuan Tentena II, 01 Februari 2023 (Rabu Pagi)
    ... yang lain bisa dipatuk. Yohanes Pada mulanya adalah Firman Firman itu bersama-sama dengan Allah dan Firman itu adalah Allah. Firman itu telah menjadi manusia dan diam di antara kita dan kita telah melihat kemuliaan-Nya yaitu kemuliaan yang diberikan kepada-Nya sebagai Anak Tunggal Bapa penuh kasih karunia dan kebenaran. Dalam persekutuan tubuh Kristus ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 12 Januari 2013 (Sabtu Sore)
    ... tersedia pada akar pohon dan setiap pohon yang tidak menghasilkan buah yang baik akan ditebang dan dibuang ke dalam api. Teguran yang membawa pada pertobatan ditujukan pada kelompok manusia yaitu Bangsa Israel keturunan ular beludak. Bangsa Kafir batu-batu. Gereja Tuhan pohon-pohon. nbsp Malam ini kita belajar teguran ditujukan pada bangsa Israel Lukas ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 13 Juni 2020 (Sabtu Sore)
    ... kewajiban sebagai hamba pelayan Tuhan sama dengan Tidak setia dalam ibadah pelayanan sampai meninggalkan ibadah pelayanan. Kalau doulos hanya melakukan kewajiban dan tidak menuntut hak. Kewajiban kita adalah taat pada Tuhan. Kalau tidak melakukan kewajiban berarti tidak taat pada Tuhan pengajaran yang benar. Pengkhotbah . Akhir kata dari segala yang didengar ialah ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 29 November 2012 (Kamis Sore)
    ... dengan muka di awan-awan yang permai sampai masuk kerajaan Surga yang kekal. Praktek sehari-hari pengalaman kematian kebangkitan dan kemuliaan Pengalaman kematian dalam tabernakel menunjuk halaman tabernakel . Petrus - Sebab untuk itulah kamu dipanggil karena Kristuspun telah menderita untuk kamu dan telah meninggalkan teladan bagimu supaya kamu mengikuti jejak-Nya. Ia ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 13 Agustus 2012 (Senin Sore)
    ... semalam-malaman pada tiang itu tetapi haruslah engkau menguburkan dia pada hari itu juga sebab seorang yang digantung terkutuk oleh Allah janganlah engkau menajiskan tanah yang diberikan TUHAN Allahmu kepadamu menjadi milik pusakamu. Alasan pertama sebab mayat orang yang mati disalib adalah terkutuk di hadapan Tuhan sehingga tidak boleh dibiarkan semalaman ...
  • Ibadah Doa Surabaya, 04 Desember 2013 (Rabu Sore)
    ... orang-orang sundal tukang-tukang sihir dll . Dosa penakut merupakan pembunuh utama bagi anak-anak Tuhan sampai membawa kepada kebinasaan. Dalam Wahyu Yesus harus tampil sebagai Alfa dan Omega untuk melenyapkan ketakutan yang sudah menimpa anak-anak Tuhan dari zaman permulaan sampai zaman akhir. Dosa penakut yang sudah terjadi dari zaman ke zaman ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 25 April 2015 (Sabtu Sore)
    ... benar. Sekalipun kita hebat pandai atau kaya jika hidup kita tidak benar kita tidak bisa dipakai dan tidak bisa melayani. Melayani Tuhan dengan cara yang benar. Kita melayani dengan cara-cara yang benar bukan dengan cara-cara dunia. Melayani dengan damai sejahtera artinya Melayani dengan kedamaian. Tidak ada permusuhan atau peperangan tetapi saling mengaku dan ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.