Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949

Wita Mertes (Jerman)

Rabu, 31 Desember 2008
Versi Cetak Download Download

Selamat malam buat kita semua. Pertama-tama saya mengucapkan syukur kepada Tuhan yang mana masih memberikan kesempatan buat kita yang tergembala jarak jauh untuk boleh bersaksi lewat internet siaran langsung ini. Dan terima kasih juga untuk waktu yang diberikan. Sebenarnya saya sudah lama merindukan untuk bisa bersaksi seperti ini, tapi tadinya saya tidak tahu bagaimana caranya. Lalu saya bergumul dalam doa. Pada awal bulan Desember yang lalu kalau tidak salah, tanpa saya ada rencana untuk membicarakan hal ini dengan tim computer di Malang, Tuhan ijinkan saya di saat Ibadah di hari Minggu, chatting dengan Yohan dan tim computer di Malang untuk menanyakan apa bisa buat para pendengar siaran langsung melalui MSN juga bersaksi dan mereka katakan mungkin bisa dan coba ditest. Ternyata puji Tuhan bisa berjalan. Saya bersyukur ternyata Tuhan sudah menolong membuka jalan untuk kerinduan saya ini sehingga saat ini saya bisa bersaksi.

Kesaksian yang berikut ini, saya mau menyaksikan bagaimana kuasa firman penggembalaan yang sudah bekerja di dalam kehidupan saya secara pribadi. Semenjak saya masuk di dalam kandang penggembalaan, firman Tuhan banyak mengoreksi dan menegur saya. Seperti sebuah cermin yang dihadapkan di depan wajah, sehingga saya bisa melihat keberadaan dan gambar saya yang sebenarnya. Begitu banyak kekurangan, kelemahan, dosa-dosa, dan cacat cela, serta ketidaklayakan. Tetapi melalui firman penggembalaan yang diulang-ulang, saya mulai diubahkan sedikit demi sedikit dari tabiat kedagingan. Sehingga saya mulai mendapat kepekaan dan kekuatan ekstra untuk bisa lebih percaya, mengerti kehendak Tuhan, bahkan mampu mempraktekkan pembukaan firman Tuhan yang saya terima dalam kehidupan sehari-hari. Baik itu di rumah tangga, di pekerjaan, di manapun Tuhan ijinkan saya berada. Walaupun dengan banyak tantangan, halangan, rintangan, serta goncangan, bahkan banyak resiko yang harus saya hadapi. Tetapi tangan penyertaan Tuhan memberi pertolongan, jawaban, pembelaan, dan kemenangan-kemenangan atas semuanya.

Lewat pekerjaan pedang firman penyucian ini, kehidupan saya secara pribadi dibereskan, dan saya dimampukan untuk lebih banyak menyerah, berharap, dan mengutamakan Tuhan, serta berdiam diri lebih banyak lagi. Posisi saya sebagai istri juga mulai diperbaiki, saya mulai belajar merendahkan diri, mengampuni, tunduk dan patuh kepada suami, yang selama ini saya tidak sadari ternyata saya kurang tunduk dan mau menang sendiri. Begitu juga posisi saya sebagai ibu, mulai bisa mengendalikan kemarahan yang meledak-ledak selama ini saat menghadapi kenakalan anak-anak saya. Dan memang hasilnya sekarang saya mulai rasakan, bahwa hidup tergembala itu membawa kepuasan, kebahagiaan, dan ketenangan. Bahkan saya mulai mengecap manisnya air anggur dalam rumah tangga, walaupun itu baru seteguk. Tapi saya percaya janji firman Tuhan dalam Pengkhotbah 3:11, bahwa Tuhan akan membuat segala sesuatu indah pada waktuNya, asal saya tetap berusaha setia dan menjaga kesucian di dalam ibadah pelayanan kepada Tuhan.

Memang hanya di dalam kandang penggembalaan saja tempat di mana kita bisa disucikan, seperti tertulis dalam Imamat 21:12. Dan hanya oleh injil kemuliaan sajalah yang sanggup menyucikan kita untuk masuk dalam kesempurnaan. Meskipun saya di sini sendiri, tergembala melalui internet, justru saya malah menjadi hati-hati dan juga merasakan pertanggungjawaban saya secara pribadi kepada Tuhan lebih berat lagi karena tak seorangpun yang bisa tahu atau melihat apakah saya setia beribadah atau tidak, tetapi Tuhan melihat apa yang saya lakukan. Saya juga bersyukur untuk keberadaan saya saat ini seorang diri di dalam penggembalaan, tetapi saya percaya saya tidak pernah ditinggalkan sendiri sebab Tuhan selalu memperhatikan. Dan saya juga semakin merasakan bagaimana penyertaan tangan Tuhan yang sudah dinyatakan buat saya dan rumah tangga di sepanjang tahun ini. Sesuai dengan janji firman Tuhan tutup dan buka tahun 2007-2008, bahwa tahun 2008 adalah tahun penyertaan Tuhan.

Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak Ibu Gembala yang sudah banyak mendukung saya dalam doa penyautannya, begitu juga untuk semua yang tidak bisa saya sebutkan namanya satu persatu. Biarlah Tuhan yang membalas semua kebaikannya. Demikianlah kesaksian saya, semoga menjadi berkat bagi kita semua.


Tags

Versi Cetak

Kesaksian
  • Praktik Firman Pengajaran yang Benar (Andro Abraham Damanik)
    ... tepatnya hari sabtu saat ibadah KMR yang rutin kami ikuti saya tidak ingat tanggal berapa saya ditegur oleh Firman Tuhan yang disampaikan oleh Bpk Gembala tentang hal berpacaran. Saat itu saya memiliki teman dekat yang belum dalam Firman Pengajaran yang benar. Sebenarnya sebelumnya juga Bapak Gembala selalu sering berkotbah tentang ...
  • Kemurahan dan kemenangan bersama Tuhan (Captain Hotben (Depok))
    ... kemurahan dan kemenangan bersama Tuhan. Di tempat pekerjaan saya yang sekarang sebenarnya saya sudah mengajukan pengunduran diri karena saya dapat pekerjaan di perusahaan yang lain tetapi oleh pemilik perusahaan shipping di tempat saya bekerja beliau tidak mengizinkan saya untuk keluar. Sementara itu di perusahaan yang baru awal agustus saya harus sudah ...
  • Firman Tuhan Selesaikan Semuanya (Ibu Suparman)
    ... dari Tuhan ada di dalam Korintus Karena itu saudara-saudaraku yang kekasih berdirilah teguh jangan goyah dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan Sebab kamu tahu bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia. Sepertinya Tuhan sudah memberikan rambu-rambu dalam perjalanan saya di tahun . Saya tidak mengerti apa yang akan ...
  • Muizat Tuhan di dalam penggembalaan (Bpk & Ibu Winoto)
    ... terhadap saya beserta isteri saya. Beberapa tahun yang lalu saya mengalami kecelakaan berat. Pertolongan yang terjadi terhadap saya dengan isteri saya luar biasa yaitu Tuhan menyembuhkan sampai sekarang ini. Saat kecelakaan dokter mengatakan bahwa kehidupan yang ada dalam diri saya tinggal . Waktu itu terus keluarga saya terus membawa saya ke ...
  • Aku hidup hanya oleh karena firman Tuhan (Ibu Christine)
    ... hati memuji dan menyembah TUHAN TUHAN berikan jawabannya di mana saya mengalami keajaiban TUHAN soal pekerjaan saya. nbsp Pada bulan Februari awal tahun saya dipanggil oleh atasan Ms maaf karena anak-anak mau keluar orang jadi Ms saya keluarkan lebih dulu. Jadi bulan Maret sudah tidak bekerja lagi. Pada saat itu ...
  • Tuhan Menjaga Dari Awal Sampai Akhir (Ibu Philipus)
    ... ke- . Saya merasakan Tuhan begitu sayang kepada saya. Tuhan tahu bahwa setelah kehamilan saya yang I saya benar-benar tidak mau punya anak lagi karena saat-saat hamil I begitu banyak persoalan dan puncaknya anak saya harus lahir sebelum waktunya. Itu meninggalkan trauma yang mendalam bagi saya ditambah anak saya memang ...
  • Kuasa Firman Pengajaran Lewat Siaran Langsung (dr. Calvin Dalmanik, SpPD (Medan))
    ... Tahun Baru bagi kita semua. Kiranya damai sejahtera kasih karunia kemurahan Tuhan selalu melingkupi kita hingga sampai kedatangan Tuhan Yesus Kristus kedua kalinya. Perkenalkan saya Calvin Damanik berprofesi sbg dokter beserta keluarga Istri Ibu Ribka Kembaren dengan dua anak laki-laki yang dikaruniakan Tuhan bagi kami Dennis dan Andro. Saya sangat ...
  • Ketidaktaatan Itu Sangat Mahal Harganya (Sdri Eveline Lee, Malang)
    ... seringkali mengingatkan saya untuk tidak mandi terlalu malam supaya tidak perlu mandi menggunakan air hangat. Tetapi saya sering tidak menurut karena beralasan saya masih mau istirahat dulu ada les atau bahkan sampai ketiduran hingga agak malam karena kelelahan. Kalau sudah begitu mama yang memasakkan air panas untuk saya mandi. Saat ...
  • Hidup Dalam Kasih Karunia Tuhan (Ningsih (Ibu Philipus))
    ... ibadah kenaikan diumumkan akan diadakan doa puasa di Malang pada hari Selasa. Saat itu ada kerinduan dalam hati saya untuk bisa mengikutinya secara full lewat siaran langsung. Dan tiba hari Selasanya mulai pagi saya sudah menyiapkan semuanya. Selesai sesi sekitar jam saya mulai merasakan badan saya meriang dan agak pusing. ...
  • Hadiah dari Tuhan (Ibu Sur (71 tahun))
    ... akhir tahun. Suka dan duka dapat saya tanggung semua hanya oleh kasih Tuhan. Awal tahun ini saya mendapat hadiah dari Tuhan yang saya anggap besar. Pada akhir tahun yang lalu saya sakit dan paman saya meninggal. Suami saya yang pergi ke Jakarta juga masuk rumah sakit dan harus menjalani operasi ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.