Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949

Bpk. Irfan

Minggu, 11 Januari 2015
Versi Cetak Download Download
Saya mau menyaksikan belas kasih kemurahan Tuhan yang saya alami dalam kehidupan saya.
Saya terus menunda kesksian ini, sehingga kami mengalami peringatan dari Tuhan dengan 3 kejadian:

  1. Saya sendiriyang mengalami.
    Waktu saya selesai berenang di kenjeran, saya mandi dan tidak tahu kenapa, saya pingsan dengan mendadak, saya jatuh di kamar mandi dan dilarikan ke UGD, sehingga lutut saya dijahit dan gigi depan saya tanggal 3.

    Setelah itu, saya berpikir mau menyaksikan cinta kasih Tuhan, tetapi saya tunda-tunda.

  2. Anak saya yang pertamasempat dioperasi di rumah sakit karena usus buntu. Saya berjanji sama Tuhan, “Tuhan saya akan saksi setelah ini”, tetapi saya tunda lagi.

  3. Anak saya yang keduamasuk rumah sakit dan opname karena sakit liver. Banyak kejadian yang aneh di situ, tapi Tuhan tetap tolong dan Tuhan sembuhkan.

Oleh kemurahan Tuhan, kami pernah tergembala di Lemah Putro pada zaman om In Juwono dan om Pong, tetapi ibadah kami seringkali absen, kami kurang setia.
Karena ketidaksetiaankami, kehidupan kami semakin jauh dari kepada Tuhan sampai kami jatuh dalam dosa bahkan sampai puncaknya dosa. Bukannya kami kembali kepada Tuhan, tapi kami meninggalkan Tuhan.

Kami malah menggeluti hal-hal yang di luar Tuhan, hal-hal yang gaib dan sebagainya. Istri dan anak saya sangat sedih. Saya semakin hari semakin terpuruk. Kalau saya diingatkan mengenai Firman, tidak pernah menghiraukan. Itupun terjadi sampai bertahun-tahun, tetapi isteri dan anak-anak saya terus berdoa, berharap kepada Tuhan disertai dengan puasa.

Oleh kemurahan Tuhan, Tuhan jawab melalui perkataan yang sederhana dari tetangga yang mengingatkan saya agar saya kembali kepada jalan Tuhan. Tetapi dasar kami manusia, kami hanya mengambil enaknya daging saja, kami bukan kembali kepada pengajaran yang benar, tapi kami datang ke gereja di dekat rumah kami. Saya pikir semua gereja sama saja. Bertahun-tahun saya di situ, saya tidak mendapatkan apa-apa, sehingga kami mengalami haus dan lapar secara rohani. Kami beredar-edar kemana-mana, tetapi kami kurang puas dan melalui keluarga bapak ibu Rudy, kami diberitahu kalau di WR ada kabar mempelai dan kami menyempatkan diri untuk datang, tetapi masih juga banyak absen.

Akhirnya, kami bergumul dalam doa minta kepada Tuhan dan Tuhan berkemurahan menambatkan kami untuk tergembaladi tempat ini.
Kemurahan dan belas kasih Tuhan yang saya alami ini betul-betul mengangkat kehidupan kami dari lubang dosa yang terdalam, sehingga kami boleh digembalakan di tempat ini.

Tuhan memberkati.

Tags

Versi Cetak

Kesaksian
  • Keubahan yang Tuhan kerjakan dalam hidup saya (Yohanes Tjandrawidjaja (Perancis))
    ... mau selesaikan seluruh proses pendaftaran baru bilang ke Bapak dan Ibu gembala karena saya takut mereka melarang saya berangkat. Saya pikir andaikan semuanya sudah saya urus dan tinggal berangkat otomatis mereka tidak bisa melarang saya berangkat. Kemudian saya diingatkan Tuhan bahwa jika saya memang menganggap om dan tante sebagai orang ...
  • Kuasa Kelepasan Sekalipun Tergembala Jarak Jauh (Ibu Rosita Hoydem - Jerman)
    ... mama saya. Lewat jalan yang tidak saya sadari Tuhan memanggil saya dengan mempertemukan saya dengan mantan murid OmWi di Lempi-El yaitu Om Berkat beserta Tante Rahel. Keluarga ini yang mengenalkan saya serta menuntun saya di jalan Tuhan serta memberikan majalah Manna dimana saya memperoleh website www. kabarmempelai. org. Dan dari sini saya ...
  • Tidak Ada yang Mustahil Bagi Tuhan (Ibu Wita Mertes (Jerman))
    ... semester tetapi langsung mengikuti smester sehingga saya harus mengejar pelajaran yang sebelumnya dalam jangka waktu bulan dan membuat tema yang baru untuk persiapan ujian memasuki smester yaitu ujian teori dan praktik pada bulan Januari - Februari yang lalu. Waktu itu hati saya merasa senang karena lumayan studinya diperpendek selama setengah ...
  • Pembaharuan hidup lewat pelayanan (Sdri. Warniancy Ariesty)
    ... di Surabaya. Akhirnya saya pun mencoba memasukkan surat lamaran kerja saya pada bulan Desember . Singkat cerita setelah mengikuti psikotest saya mendapat surat yang menyatakan bahwa proses recruitmentnya tidak dilanjutkan dengan kata lain saya ditolak. Pada saat itu sempat ada perasaan kecewa namun ada keyakinan dalam hati untuk tetap percaya ...
  • Prajurit Yesus Kristus (Sejanti)
    ... adalah seorang yang jahat. Tidak ada yang saya lakukan bagi Tuhan walaupun saya adalah pelayan Tuhan dari sejak kecil. Ayah saya selalu berkata Lebih baik kamu menjadi prajurit Yesus Kristus daripada prajurit dunia. Saya berpikir bahwa itu adalah adalah hal yang baik karena selama saya bekerja di dunia saya tidak ...
  • Kemurahan dan kemenangan bersama Tuhan (Captain Hotben (Depok))
    ... kemurahan dan kemenangan bersama Tuhan. Di tempat pekerjaan saya yang sekarang sebenarnya saya sudah mengajukan pengunduran diri karena saya dapat pekerjaan di perusahaan yang lain tetapi oleh pemilik perusahaan shipping di tempat saya bekerja beliau tidak mengizinkan saya untuk keluar. Sementara itu di perusahaan yang baru awal agustus saya harus sudah ...
  • Ketidaktaatan Itu Sangat Mahal Harganya (Sdri Eveline Lee, Malang)
    ... seringkali mengingatkan saya untuk tidak mandi terlalu malam supaya tidak perlu mandi menggunakan air hangat. Tetapi saya sering tidak menurut karena beralasan saya masih mau istirahat dulu ada les atau bahkan sampai ketiduran hingga agak malam karena kelelahan. Kalau sudah begitu mama yang memasakkan air panas untuk saya mandi. Saat ...
  • Tuhan Tentukan Hidupku (Ibu Aruman)
    ... syukur atas kemurahan Tuhan karena saya diberi kesembuhan. Saya sakit selama minggu. Kalaupun saya sakit itu semata-mata kemurahan Tuhan. Saya berjanji pada Tuhan kalau hidup saya sampai di sini saya menyerah. Hanya Tuhan yang menentukan hidup saya. Kepada Bapak dan Ibu yang sudah mengunjungi saya tidak bisa membalas apa-apa saya ...
  • Penggembalaan itu Sungguh Indah (Wenny )
    ... tempat ini. Dalam penggembalaan saya sangat bisa merasakan bahwa Tuhan bekerja dalam kehidupan saya. Memang dalam pengikutan kita kepada Tuhan banyak sengsara yang harus kita tanggung sebab itulah pengikutan yang benar pengikutan salib dan itupun saya alami. Tetapi lewat firman penggembalaan saya bisa bertahan sampai saat ini. Saya sungguh bisa ...
  • Ibadah Kunjungan di Papua (Yohan)
    ... berat dengan jauhnya perjalanan tersebut. Dan selama di pesawat memang saya rasakan kaki kanan saya sakit dari atas sampai bawah. Tapi puji Tuhan akhirnya Tuhan tolong saya bisa sampai ke Papua dengan selamat. Di Papua karena saya membantu untuk cctv dan siaran langsung maka begitu sampai saya langsung ke gedung ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.